Pembekalan Para Mubaliq Sebelum Safari Ramadhan Banggai Laut
Banggai Laut (Kemenag Sulteng)- Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai Laut Rustam Ando menghadiri sekaligus memberikan pembekalan kepada Para Mubaliq/Mubaliqhah dalam rangka Pelaksanaan Safari Ramadhan, Kamis (15/04/2021) bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Banggai Laut.
Plh. Kakankamenag Rustam Ando, menyampaikan agar Tim Safari Ramadhan sebagai penyambung lidah/informasi dari Pemerintah Daerah dalam bahasa agama.
Ia juga mengatakan, dalam memberikan penyampaian kepada masyarakat agar bersifat santun, dan juga mengingatkan kepada masyarakat terkait dengan Amalia Ramadhan, Infak, Shadaqah, Zakat Fitrah dan Zakat Mal.
“Dalam memberikan penyampaian agar menghindari hal-hal yang bersifat khilafiyah (perbedaan pendapat) serta tidak memecah belah umat walapun dalam bahasa kelakar” tuturnya.
Tambahnya bahwa pelaksanaan ibadah dibulan Suci Ramadhan tetap mengikuti protokol kesehatan sebagaimana Surat Edaran dari Menteri Agama RI Nomor 4 Tahun 2021 tentang Panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri Tahun 1442 H/ 2021 M.
By (MH)
- 1 Petunjuk Penggunaan Aplikasi CAT Petugas Haji 2025 tingkat Pusat
- 2 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang Tambahan (SKBT) CPNS Kemenag 2024
- 4 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Kementerian Agama Tahun 2025
- 5 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) PPPK Tahun Anggaran 2024