- Kontributor
4 Mei 2023 0:0:0 131

Jelang KSM Tahun 2023, Penmad Touna Gelar Rapat Bersama Anggota KKM Tingkat MTs

Ket:


Ampana( Sulteng_Kemenag),- Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Penmad) Touna, Andi A. Harun pimpin rapat kegiatan Kelompok Kerja Madrasah (KKM)  tingkat Madrasah Tsanawiyah di aula MTs Alkhairaat Ampana Kota. Rapat ini dihadiri oleh pengawas madrasah dan seluruh kepala Madrasah Tsanawiyah dan wakil kepala madrasah bidang kurikulum se Tojo Una una. (04/05/2023)

Dalam sambutannya, Andi Harun mengatakan bahwa pelaksanaan KSM (Kompetensi Sains Madrasah) sudah didepan mata yaitu tanggal 24 Mei – 7 Juni 2023 untuk tingkat satuan pendidikan di Kabupaten, melalui lembaga KKM ini kita akan satukan persepsi langkah dan persiapan  apa yang perlu dilakukan melalui pengalaman KSM sebelumnya untuk menghadapi kegiatan tersebut.

 “Antara ikhtiar dan do’a harus berbarengan, jangan hanya ikhtiar tanpa doa begitu juga sebaliknya. Ikhtiar kita membimbing anak-anak untuk belajar dan disertakan dengan doa yang kuat, Insya Allah anak-anak kita akan tampil maksimal” ungkap Andi Harun.

 

Foto dan penulis : Humas Penmad Touna

Tags: -

Editor: Zidiarman
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex