- Kontributor
4 Februari 2020 0:0:0 394

SELEKSI PETUGAS HAJI DIBANGKEP DI IKUTI TUJUH PESERTA

Ket:


Bangkep(Humas Kemenag ),- Kementerian Agama(Kemenag) Kabupaten Banggai Kepulauan(Kab. Bangkep) melaksanakan seleksi petugas haji tahun 2020 bertempat di ruangan Nikah Kantor Urusan Agama  Kecamatan Tinangkung Kab.Banggai Kepulauan Selasa (4/2/2020).

Seleksi Petugas Haji Tingkat Kabupaten dibuka oleh Kakankemenag Kab. Bangkep di wakili Kasi PHU Abdul Hamid M. Tiah, diikuti tujuh peserta, dari pegawai dilingkungan Kementerian Agama Kab. Bangkep. kegiatan ini di mulai dari jam 09,30 sampai jam 11,30wita.

Kasi PHU Abdul Hamid M Tiah, menyampaikan bahwa proses seleksi ini menggunakan Computer Asested Test(CAT), serta di awasi oleh tim pengawas dari Kanwil Kemenag Prov.Sulteng.

“ Seleksi ini merupakan tahap awal, yang mana seleksi berkas kemudian Kopetensi dan yang terbaik akan mengikuti tahap kedua yang akan di laksanakan di Kanwil Kemenag Sulteng “.

Ia juga berharap agar utusan Kemenag Bangkep dapat terpilih untuk mendampingi para calon jemaah haji yang akan berhaji nantinya, tandasnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyeleksi Petugas PPIH Kloter(TPHI), Petugas PPIH Kloter(TPIHI) dan Petugas PPIH Arab Saudi yang Propesional serta mempunyai komitmen dalam membina Jamaah, melayani, melindungi serta memiliki wawasan keagamaan yang moderat.

Penulis : (Zul)

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex