- Kontributor
13 Juli 2021 0:0:0 132

Kakankemenag Hadiri Rapat Seleksi Capim Baznas Kabupaten Tolitoli

Ket:


Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis menghadiri rapat Panitia seleksi  Calon Pimpinan (Capim ) Baznas Kabupaten Tolitoli masa Jabatan 2021-2026 yang bertempat diruang kerja Asisten Pemerintah dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Tolitoli, Jum’at (9/7/21).

Rapat ini dilaksanakan sehubungan dengan diterbitkannya Surat Keputusan Bupati Tolitoli Nomor 244 Tahun 2021 tentang panitia seleksi Calon Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Tolitoli masa jabatan 2021-2026.

Rapat dipimpin oleh Anhar Dg. Mallawa selaku ketua Panitia seleksi Capim Baznas Kabupaten Tolitoli serta dihadiri seluruh panitia seleksi. Anhar mengatakan bahwa pendaftaran calon pimpinan Baznas Kabupaten Tolitoli ini terbuka untuk umum dan memiliki KTP yang berdomisili di Tolitoli.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis yang juga sebagai Wakil Ketua Panitia seleksi Capim Baznas kabupaten Tolitoli mengatakan baznas merupakan lembaga resmi yang sudah diakiui oleh semua pihak. Olehnya itu Baznas yang baru nanti diharapkan mampu membuat zakat dapat menyelesaikan masalah keumatan.

“Seleksi Capim Baznas Kabupaten Tolitoli meliputi tiga tahap yaitu seleksi administrasi, seleksi kompetensi dan seleksi wawancara”,ungkapnya

Adapun persyaratan untuk menjadi seorang Capim Baznas Tolitoli adalah warga negara indonesia, beragama islam, bertaqwa kepada tuhan yamaha esa, berakhlak mulia,sehat jasmani dan rohani,tidak menjadi anggota partai politik, memiliki kompetensi di bidang pengelolaan zakat, berusia paling rendah 40 tahun, tidak merangkap jabatan sebagai pengurus dan/atau pegawai zakat lain serta tidak pernah dijatuhi hukuman penjara.

Pendaftaran seleksi Capim Baznas Kabupaten Tolitoli dimulai tanggal 13 Juli sampai dengan 23 Agustus 2021.

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex