- Kontributor
19 April 2022 0:0:0 314

Sukseskan Program Satu juta Vaksin Booster, Kemenag Tolitoli Targertkan 3000 Vaksin

Ket:


Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Dalam rangka mensukseskan program satu juta vaksin booster Tahun 2022, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli menggelar rapat persiapan pelaksanaan gerakan satu juta vaksin booster tingkat Kabupaten Tolitoli yang bertempat di Aula Kantor Kemenag Tolitoli, Senin (18/4/22).

Rapat dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis, yang dihadiri oleh Kasubbag TU, Kepala Seksi dan Penyelenggara, Pokjawas, Pokjaluh, Kepala KUA Kecamatan, Kepala Madrasah Negeri dan Swasta se Kabupaten Tolitoli, ketua Tanfisiah NU Tolitoli serta Penyuluh Agama Kemenag Tolitoli.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis dalam arahannya menyampaikan bahwa rapat yang dilaksanakan pada hari ini, merupakan tindak lanjut dari hasil rapat sebelumnya yang dilaksanakan oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah yang dipimpin oleh Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah yang diikuti oleh seluruh Kakankemenag Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Tengah pada hari minggu kemarin.

Muchlis menambahkan, Gerakan satu juta vaksin Booster ini merupakan kerjasama antara Kementerian Agama RI, Kepolisian Republik Indonesia, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) yang digelar selama tiga hari mulai dari tanggal 21 sampai dengan 23 April 2022.

Olehnya itu, Kakankemenag berharap demi suksesnya kegiatan ini diharapkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli dapat berpartisipasi mengikuti kegiatan vaksinasi booster ini dengan mendatangi titik lokasi yang sudah ditentukan.

“Seluruh ASN, baik penyuluh, penghulu, guru serta pegawai honorer beserta keluarga yang belum melaksanakan vaksinasi booster, serta vaksin 1 dan 2, diharapkan dapat mendatangi lokasi yang telah ditentukan agar pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan sukses”, ujarnya.

“Dalam rapat tersebut disepakati rencana pelaksanaan vaksinasi akan dilaksanakan di 15 titik lokasi kegiatan vaksinasi dengan menargetkan 3000 vaksin ”,katanya.

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex