- Kontributor
8 Desember 2020 0:0:0 313

Kemenag Donggala Lakukan Pembinaan Muallaf di Kecamatan Dampelas

Ket: Kepala Kantor Kemenag Donggala H.Rusdin, membuka secara resmi pembinaan Masyarakat Muallaf dihadiri Kasi Bimas Islam, H. Darwin Panessai dan Kepala Desa Sioyong, Arwin Zainuddin, di Masjid An Nur Sioyong


Donggala (Kemenag Sulteng) - Kepala Kantor  Kementerian Agama  (Kakankemenag) Kabupaten Donggala, H. Rusdin, membuka secara resmi  pembinaan masyarakat Muallaf Desa Binaan Kemenag RI, didampingi oleh Kasi Bimas Islam, H. Darwin Panessai dan Kepala Desa Sioyong, Arwin Zainuddin, di Masjid An Nur  Sioyong  Kecamatan Dampelas Kabupaten Donggala, (05/12-2020)

Dalam arahannya, H. Rusdin mengemukakan  bahwa pembinaan masyarakat Muallaf Desa Binaan Kementerian Agama  di Desa Sioyong sangat penting untuk membimbing muslim agar paham dan  mempunyai pengetahuan  terhadap ajaran Islam yang diyakini kebenarannya.

"Sebagai  orang yang baru memeluk agama Islam atau muallaf  tentu pengetahuan  ajaran agama Islam masih  terbatas maka perlu dilakukan pembinaan," kata Rusdin.

Rusdin juga mengatakan bahwa pembinaan  warga Muallaf sebanyak 60 orang ini dilakukan juga untuk menjalin silaturahim dengan saudara  kita  yang  Muallaf di Desa Binaan di Sioyong Kecamatan Dampelas Donggala.

Kakankemenag mengingatkan bahwa  kita  sesama muslim itu adalah bersaudara,  maka kita harus saling melindungi, membantu, menyayangi dan menghindari permusuhan diantara sesama muslim dan untuk memahami hal tersebut  harus didukung dengan pemahaman agama yang baik dan benar,  dengan  belajar  dan membaca  itu kunci menjadi muslim yang berkualitas. 

Rusdin menjelaskan  bahwa Kementerian  Agama  Kabupaten Donggala telah membantu 10 Masjid  melalui dana  bantuan dari Kementerian Agama RI, 5 Masjid  dan 5 Mushalah di Desa Sioyong dan Desa Sabang Kecamatan Dampelas, sekarang sedang dalam proses pekerjaan, bantuan tersebut  untuk  memotivasi   warga   masyarakat  Islam  untuk beribadah  dengan  nyaman  di Masjid.  (humas)  

Tags: -

Editor: Zidiarman
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex