
Sambut Tahun Baru Islam 1442 H, Kemenag, Pemda dan PHBI Tolitoli Gelar Pawai Obor

Ket:
Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Dalam rangka menyambut dan memeriahkan tahun baru Islam, 1 Muharram 1442 H yang merupakan bagian dari syiar Islam, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, Panitia Hari-Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Tolitoli melaksanakan pawai obor pada Rabu (19/08).
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan madrasah, pondok pesantren, majelis ta’lim, Dharma Wanita Persatuan (DWP), Remaja Masjid (Risma), Organisasi Keagamaan dan elemen masyarakat lainnya yang ada di kota Tolitoli. Rute pawai obor ditempuh dengan jarak kurang lebih 5 kilometer. Peserta pawai dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati Tolitoli H. Abdul Rahman H. Budding dengan mengambil Start dan finish di Taman Kota Gaukan Muhammad Bantilan,
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Tolitoli mengajak kepada seluruh umat muslim khususnya di Tolitoli, untuk menjadikan tahun baru Islam 1442 H sebagai momen untuk muhasabah binnafsihi atau intropeksi diri, dari apa yang telah dilakukan di tahun sebelumnya dan sebagai momen untuk merancang kehidupan agar menjadi lebih baik lagi di tahun baru ini.
“Bulan muharram merupakan permulaan tahun hijriah yakni bulan mulia dan terpuji olehnya itu mari kita tingkatkan keimanan dan ibadah kepada Allah sekaligus meningkatkan pengetahuan tentang agama dan akhlak agar menjadi lebih baik,” ungkapnya.
Usai mengikuti pawai obor, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli H. Muchlis mengatakan, kegiatan tersebut mengandung nilai positif, diantaranya nilai gotong royong yaitu membuat obor bersama serta mempersiapkan segala kebutuhan, hingga saling membantu saat pawai sedang berlangsung. Hal kedua adalah kebersamaan, ketiga memiliki semangat yang besar untuk mengikuti momen setahun sekali ini, tuturnya.
“Dengan semangat tahun baru Islam, semoga Kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” katanya.
Kegiatan Pawai obor ini turut dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Anhar Dg Mallawa, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Muh. Nur Munawar, pejabat Kementerian Agama dan Pejabat Pemda Tolitoli, serta ASN Kantor Kemenag dan Pemda Tolitoli. (Suherman).
Editor: Lilis
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H