Sosialisasi Aplikasi USBN BK Tingkat MI, MTs, MA Se Kabupaten Tolitoli
Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Pada hari ini Senin, (04/03/2019) melaksanakan Sosialisasi USBN BK Tingkat MI, MTs dan MA Se Kabupaten Tolitoli bertempat di Aula terbuka Kemenag Tolitoli yang di dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli, H. Muchlis, Kasi Penmad, H. Lasinrang, dan Staf Penmad Kanwil Kemenag Propinsi Sulteng Muhammad Al Jufri serta Helpdesk Nasional dan propinsi Jusman.
Kegiatan Sosialisasi ini dihadiri oleh seluruh Kepala Madrasah Negeri maupun swasta dari tingkat MI, MTs dan MA beserta seluruh operator dan tehnisi pada masing-masing madrasah.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli H. Muchlis. Dalam arahannya menyampaikan bahwa sosialisasi ini sangat penting, karena sukses tidaknya pelaksanan USBN BK tergantung dari proktor dan kerjasama serta koordinasi Kepala Madrasah dalam memfasilitasi segala jaringan yang ada.
Sosialisasi USBN BK ini dipandu langsung oleh Jusman yang merupakan Helpdesk Nasional dan Propinsi dari Kanwil Kementerian Agama Propinsi Sulawesi Tengah yang siap membimbing serta memandu para operator madrasah dalam penggunaan aplikasi USBN BK, dan sekaligus praktek dalam penyelesaian masalah yang mungkin dihadapi saat menggunakan aplikasi.
Jusman yang merupakan Helpdesk nasional dan propinsi dalam arahannya memberikan tawaran kepada madrasah kalau tidak memiliki komputer atau laptop bisa menggunakan HP Android, karena rata-rata anak –anak sekarang lebih paham menggunakan HP ketimbang komputer. dengan memfasilitasi mereka karena sekarang anak-anak lebih paham menggunakan HP.dan tawaran ini tidak khusus MTs dan MA tetapi di MI juga, karena di MI tahun ini juga sudah dimulai.semua ujian yang ada di MI akan di BK kan, ungkapnya.
Penulis : Suherman
- 1 Petunjuk Penggunaan Aplikasi CAT Petugas Haji 2025 tingkat Pusat
- 2 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan PPPK Kemenag 2024
- 3 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang Tambahan (SKBT) CPNS Kemenag 2024
- 4 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Kementerian Agama Tahun 2025
- 5 Pengumuman Pemilihan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) PPPK Tahun Anggaran 2024