- Kontributor
18 April 2022 0:0:0 216

Sukseskan Vaksin Booster, Kakankemenag Sigi Pimpin Rapat Internal Percepatan Gerakan Satu Juta Vaksin Booster

Ket: Kakankemenag memimpin Rakor percepatan 1 Juta Vaksin Booster bersama jajaran Kemenag Sigi


Sigi (Kemenag Sulteng) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sigi As'at memimpin rapat koordinasi (rakor) internal jajaran Kementerian Agama Kabupaten Sigi tentang percepatan pelaksanaan Gerakan 1 Juta Vaksin Booster Kementerian Agama di ruang kerjanya pada Senin siang, (18/04).

Abdul Mun'im selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sigi dalam membuka rakor tersebut, sedikit menjelaskan latar belakang digelarnya kegiatan rakor ini antara lain sebagai tindakan preventif pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19 sebagai akibat dari gelombang mudik menjelang dan sesudah Hari Raya Idul Fitri nanti.

"Rakor ini juga sebagai tindaklanjut dari rakor sebelumnya yang diadakan secara virtual oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah yang dipimpin langsung Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah Ulyas Thaha dan diikuti seluruh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Tengah pada hari Ahad, 17/04" lanjut Mun'im.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sigi As'at bahwa dalam perkembangan rakor kemarin terdapat laporan capaian vaksinasi Booster secara Nasional masih dibawah target yang diharapkan. "ini yang memicu rasa khawatir para Petinggi Lembaga Negara dalam hal ini Menteri Agama, Kapolri dan Ormas NU dalam menghadapi arus mudik Lebaran nanti bagaimana cara dalam upaya menjaga dan meminimalisir penyebaran Covid-19 dalam situasi begini" kata As'at menambahkan.

"Untuk keprihatinan itulah digagaslah sebuah ide untuk membuat satu terobosan program secara Nasional yaitu Gerakan Satu Juta Vaksin Booster yang digagas oleh Menteri Agama, Kapolri dan Ormas NU, jadi kita sebagai Stageholder dari Kementerian Agama wajib ikut bertanggungjawab mensukseskan Program ini apalagi dalam rapat kemarin itu khusus Kementerian Agama Kabupaten Sigi diberi tanggungjawab berupa target pencapaian sebanyak 2.500 peserta Vaksinasi Booster" kata As'at.

Dalam rakor ini dibahas tentang langkah-langkah strategis, cepat, terarah dan terukur guna pencapaian target vaksinasi Booster yang diharapkan termasuk juga membentuk satu Tim Percepatan dan Pencapaian target Vaksinasi Booster yang dikoordinir Kepala Subbag TU, Kepala Seksi Pendis dan Kepala Seksi Bimais serta Kepala Seksi Kristen pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sigi dan terdapat 15 tempat vaksinasi Booster yang sudah disepakati dalam rapat tersebut yaitu di Madrasah dan Kantor KUA se Kecamatan Kabupaten Sigi.

Turut hadir dalam rakor ini Kepala Seksi pada Kementerian Agama Kabupaten Sigi, Ketua NU Kabupaten Sigi, Ketua Pokjawas, Ketua Pokjaluh, Kepala KUA dan Kepala Madrasah Negeri - Swasta se Kabupaten Sigi. (Maman)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex