
Kemenag Tolitoli Gelar Rapat Persiapan HAB Ke-77 dan HUTDA Kabupaten Tolitoli Ke-62

Ket: Kakankemenag Tolitoli Muchlis pimpin rapat persiapan HAB ke-77 dan HUTDA Kabupaten Tolitoli ke-62 di Auditorium Kantor Kemenag Tolitoli, Kamis (3/11/22).
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Makin dekatnya hari jadi Kementerian Agama RI yang ke-77 Tahun 2023 dan HUTDA Kabupaten Tolitoli ke-62 Tahun 2022, membuat Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli bergegas mempersiapakan diri menyambut dan memeriahkannya.
Rapat persiapan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke-77 Tahun 2023 dan Hari Ulang Tahun Daerah (Hutda) Kabupaten Tolitoli ke- 62 Tahun 2022 dipimpin langsung Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis didampingi Kasubbag TU Moh Dong yang bertempat di Auditorium Kantor Kemenag Tolitoli, Kamis (3/11/22).
Rapat tersebut dihadiri oleh para Kepala Seksi dan Penyelenggara, Pokjawas, Pokjaluh, Kepala Madrasah Negeri dan Kepala KUA Kecamatan se-Kabupaten Tolitoli.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muchlis dalam arahannya berharap,komitmen dan partisipasi seluruh ASN Kantor Kemenag Tolitoli dalam rangka menyukseskan dua agenda yang akan dilaksanakan yaitu Hari Amal Bakti Kemenag RI dan Hutda Kabupaten Tolitoli.
Olehnya itu, demi suksesnya pelaksanaan Hari Amal Bakti Kementerin Agama dan Hari Ulang Tahun Daerah Kabupaten Tolitoli diharapkan dukungan dan kerjasama Kepala Seksi dan Penyelenggara, Pokjawas, Pokjaluh, Pimpinan Madrasah dan Kepala KUA kecamatan
Pada rapat kali ini disepakati bahwa pelaksanaan upacara Hari Amal Bakti (HAB) ke-77 yang jatuh pada tanggal 3 januari 2023 dilaksanakan di dua tempat yaitu pertama di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli yang dipusatkan di Taman Kota Gaukan Muhammad Bantilan Tolitoli dan yang kedua adalah di Kecamatan Dondo.
Dalam rapat itu juga disepakati bahwa Kepala Madrasah Aliyah Negeri Muhammad Rumi sebagai ketua panitia Hari Amala bakti (HAB) ke-77 Tahun 2023 dan Kasubbag TU Kantor Kemenag Tolitoli Moh. Dong sebagai ketua panitia Hari Ulang Tahun Daerah (HUTDA) Kabupaten Tolitoli.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H