
Sambut New Normal; MTs Alkhairaat Towera Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Ket:
Siniu (Kemenag Sulteng)- Menghadapi situasi New Normal yang akan di berlakukan untuk seluruh aktifitas masyarakat, termasuk proses belajar mengajar di sekolah ataupun madrasah. MTs Alkhairaat Towera melaksanakan penyemprotan disinfektan, Senin 1 Juni 2020.
“Kami lakukan penyemprotan ini untuk meyambut aktivitas New Normal,” Kata Kepala Madrasah Tsanawiyah Alkhairaat Towera, Muhammad Gazali Lembah, saat dihubungi via telepon.
Menurutnya, hal ini berdasarkan Edaran Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Parigi Moutong Dan Surat Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Parigi Moutong, yang menyatakan sekolah atau Madrasah yang melakukan aktifitas di masa New Normal wajib mengikuti standar kesehatan gugus Covid-19.
Olehnya pihak madrasah dengan bantuan pemerintah Desa Towera melakukan penyemprotan disinfektan tersebut ungkap Gazali.
Proses pelaksanaan penyemprotan direncanakan akan dilakukan setiap minggu sebanyak tiga kali.
Gazali berharap dengan penyemprotan disinfektan, dewan guru MTs Alkhairaat Towera tidak lagi merasa khawatir untuk melakukan aktivitas serta tetap pada protokol kesehatan Covid-19; Cuci tangan, Pakai Masker dan tetap jaga jarak, pungkasnya. (Ahdal)
Editor: Lilis
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H