Kasi Bimais Kemenag Donggala Hadiri Peresmian Polsek Banawa Selatan
Donggala (Kamenag Sulteng) Peresmian Kantor Polsek Kecamatan Banawa Selatan Desa Watatu Kabupaten Donggala, dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Donggala, diwakili Kepala Seksi Bimas Islam, Darwin Panessai, Kamis (8/4-2021).
Menurut Darwin Panessai, dengan diresimikan Kantor Polsek itu sangat besar dampak positifnya bagi masyarakat di Kecamatan Banawa Selatan, untuk melakukan koordinasi kepada Kepolisian, apabila terjadi gangguan keamanan di tengah masyarakat, apalagi di dalam menghadapi bulan suci Ramadhan butuh pengamanan pada melaksanakan ibadah puasa dan shalat tarawih.
Olehnya itu, Darwin Panessai, mengharapkan keberadaan Kantor Polsek di Kecamatan Banawa Selatan ini, bisa mengayomi masyarakat utamanya dari perbuatan Judi, minuman keras dan Narkoba, karena hal ini banyak masyarakat terpengaruh dengan perbuatan tersebut yang bertentangan dengan ajaran Agama Islam dan juga dilarang pemerintah.
Peresmian Kantor Polsek tersebut di hadiri oleh Kapolda Sulawesi Tengah, Bupati Donggala, Kapolres Donggala, Camat Banawa Selatan, Kepala Desa Watatu, tokoh Agama dan Tokoh masyaraakat Kecamatan Banawa Selatan.
- 1 Pengumuman Penyesuaian Jadwal Seleksi Pengadaan PPPK bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Kemenag RI Tahun Anggaran 2024
- 2 Petunjuk Penggunaan Aplikasi CAT Petugas Haji 2025 tingkat Pusat
- 3 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan PPPK Kemenag 2024
- 4 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang Tambahan (SKBT) CPNS Kemenag 2024
- 5 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Kementerian Agama Tahun 2025