Logo
21 September 2020 0:0:0 608

Kakanwil Ajak ASN Kemenag Mendoakan Kesembuhan Menteri Agama

Ket: Kakanwil Kemenag Sulteng Rusman Langke.


Palu(Kemenag Sulteng),-Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini disampaikan oleh staf  khusus Menteri Agama Kevin Haikal, melalui siaran pers Kementerian Agama, Senin, 21 September 2020.

Kevin mengatakan bahwa Menag saat ini dalam keadaan baik dan tengah menjalani isolasi dan perawatan di rumah sakit.

“Beliau kondisinya baik. Agar proses pemulihan lebih optimal, beliau menjalani proses isolasi dan perawatan di rumah sakit”, ujar Kevin.

Menanggapi berita ini, Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah, Rusman Langke menyampaikan empati dan mengajak ASN Kemenag untuk bersama-sama mendoakan Kesembuhan Menteri Agama.

“Mari kita doakan semoga pak Menteri Agama cepat sembuh dan segera pulih sehingga beliau dapat berktivitas kembali”, ajaknya.

Rusman juga mengingatkan kembali agar seluruh jajaran Kemenag Sulteng tetap taat protokol kesehatan.

“Kita harus saling berempati dan saling mengingatkan, karena siapapun bisa terkena virus covid-19. Mari tetap patuhi protokol kesehatan, pakai masker yang benar, rajin cuci tangan dan tetap menjaga jarak fisik. Ini ikhtiar kita bersama, jangan menganggap remeh wabah ini demi keselamatan kita semua”, pungkasnya.

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

TAUTAN TERKAIT

Beranda

Download Informasi Penting

PPID

Permohonan Data

Chat Kami

IKUTI KAMI
Statistik Pengunjung
👤 User Aktif (Realtime)
36
📅 Total Hari Ini 438
🗓️ Total Bulan Ini 1,632
🌍 Total Keseluruhan 205,951

Delay data User Aktif (10 detik - 1 menit)

Delay data Total (1 jam - 24 jam)



2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex