
Buka PDWK, Kasubbag TU Pinta Guru Terus Kembang Metode Pembelajaran

Ket: Kasub Bag. Tata Usaha saat membuka PDWK
Ampana (Kemenag Touna) – Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tojo Una-Una Andi A. Harun, pinta guru terus kembangkan metode pembelajaran pada Pembukaan Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK) Pelatihan Metodologi Pembelajaran.
Menurut Kasubbag TU metode sangat berperan penting dalam pendidikan, karena metode merupakan pondasi awal untuk mencapai suatu tujuan pendidikan dan asas keberhasilan sebuah pembelajaran.
“Sehingga guru diharapkan terus mengembangkan metode pembelajaran efektif dan efisien guna peningkatan motivasi peserta didik,” ujar Andi dalam sambutannya pada pembukaan PDWK Pelatihan Metodologi Pembelajaran di Aula Fkub Rabu, (14/02/2022).
Andi juga berharap agar peserta dapat menjalani pelatihan ini dengan serius mengingat pentingnya kegiatan ini.
Sementara Ketua panitia pelaksana Esther S. Loupatty, dari Balai Diklat Manado menuturkan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan atau mengembangkan kemampuan agar menjadi guru yang profesional.
Pelatihan ini tersebut akan berlangsung selama 6 (enam) hari dari tanggal 14 Februari 2022 – 19 Februari 2022. Sedangkan peserta pelatihan berjumlah 30 orang berasal dari guru RA ,MI, Mts dan MA.
- 1 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 2 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 4 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 5 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya