- Kontributor
4 Februari 2020 0:0:0 510

Kantor Kemenag Tolitoli Laksanakan Seleksi Calon Petugas Haji Tahun 1441 H/ 2020 M.

Ket:


Tolitoli(Inmas Kemenag),- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli melalui Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah melaksanakan ujian seleksi rekrutmen calon petugas haji tahun 1441 H/ 2020 M dengan menggunakan sitem CAT (Computer Assisted Test) Selasa, (4/2/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Bumi Harapan dibuka langsung oleh Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Hj. Andi Nurhayati, yang juga dihadiri oleh Supervisior dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah H. Abdul Muis, Kepala Seksi Bimas Islam H. Husni Mubarak.

Dalam arahannya Hj. Andi Nurhayati berpesan kepada seluruh peserta dalam mengerjakan soal harus tenang, fokus serta berhati-hati. Dan tidak lupa juga mendoakan semoga peserta yang dinyatakan lulus  bisa menjalankan tugasnya  secara maksimal dalam mendampingi jamaah haji.

Sebelumnya, Abdul Muis yang merupakan supervisior dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah mengingatkan kepada seluruh peserta, jangan sampai coba kumpul jawaban apabila dilakukan maka peserta dianggap selesai mengerjakan soal walaupun waktunya belum berakhir. Diharapkan juga untuk berhati-hati dalam menjawab soal dan menjaga fasilitas yang digunakan.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 10 orang peserta dengan menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) melalui HP Android dengan rincian 2 orang TPIHI, 3 orang TPHI dan 5 orang PPIH arab saudi  masing masing  3 orang bidang pelayanan Konsumsi, 1 orang bidang pelayanan akomodasi, 1 orang bidang pelayanan transportasi dan kesemuanya merupakan ASN pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli.

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex