- Kontributor
7 April 2021 0:0:0 328

Musyawarah Pembentukan Pengurus Dan Anggota KKM MTs Kabupaten Tolitoli

Ket:


(MTsN 2 Tolitoli) - Kegiatan Musyawarah Pembentukan Pengurus dan Anggota KKM MTs Kabupaten Tolitoli yang dilaksanakan di Aula MTsN 2 Tolitoli di buka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tolitoli diwakili Pengawas Madrasah Ahmad Tahir, didampingi Ketua Pokjawas diwakili oleh Idham Arifin Kasma, kepala MTsN 2 Tolitoli, Muhammad, A.Y. Rumi, Kepala MTsN 1 Tolitoli, Salmin Yahyar, dan seluruh Kepala Madrasah Jenjang MTs sekabupaten Tolitoli. Senin, 05/4/21.

Dalam kegiatan tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan pengucapan Lima Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama RI, Pembacaan Ayat Suci AL-Qur’An dan Pembacaan Do’a. Sebelum kegiatan dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli, diawali dengan arahan Kepala MTsN 2 Tolitoli, selaku Ketua Induk KKM.

Dalam arahannya Kepala MTsN 2 Tolitoli berharap pengurus KKM tingkat Kabupaten ini, bisa terbentuk sesuai dengan perintah/amanah Kepala Kantor Wilyah Kementerian Agama Propinsi Sulteng, agar sesegera mungkin melakukan pembentukan KKM Tingkat Kabupaten jenjang MTs.

“Insya Allah semoga kegiatan ini dapat terlaksana/berjalan dengan baik dan tidak memakan waktu terlalu lama, karena Dokumennya sudah disiapkan diantaranya anggaran dasar dan anggaran rumah tangga dan insya Allah kegiatan tersebut juga akan dilanjutkan dengan pembahasan tentang MGMP” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tolitoli yang diwakili Pengawas Madrasah saat membuka kegiatan dalam sambutannya terkait dengan pembentukan KKM tingkat Kabupaten, adalah wadah bagi Madrasah-Madrasah untuk menyatukan persepsi membangun dan mengembangkan madrsah, serta perbaikan Mutu Pendidikan dan juga merupakan wadah bagi guru kita untuk meningkatkan kopetensinya sebagai tenaga pendidik dimadrasah untuk berdaya saing dengan tenaga pendidik yang ada di instansi lain.

Olehnya dengan adanya wadah KKM ini yang terbentuk nantinya adalah tempat kita berbagi ilmu karena melihat kedepannya tantangan Pendidikan yang kita hadapi semakin berat seiring dengan perkembangan zaman diera sekarang ini serba digital.

“Jadi guru-guru kita harus selalu diberi motivasi untuk terus belajar dan selaku kepala Madrasah harus selalu berinovasi bagaimana cara untuk meningkatkan Kompetensi Keperibadian, Manejerial, supervisi, sosial, dengan wira usaha Kepala Madrasah yang dapat menunjang terhadap peningkatan Mutu dan pengembangan Madrasah demi perbaikan Mutuh Madrasah itu sendiri,” tutupnya.

Hasil dari Musyawarah Pembentukan Pengurus dan Anggota KKM MTs Kabupaten Tolitoli melalui Musyawarah telah tercapai kata mufakat dengan Struktur Kepengurusan sebagai berikut :

SUSUNAN KEPENGURUSAN KELOMPOK KERJA MADRASAH TSANAWIYAH KABUPATEN TOLITOLI

DILINGKUNGAN KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN TOLITOLI

  PERIODE 2021/2024

 

No.

Nama

Jabatan

Kedinasan

Kepengurusan

1

H. Muchlis, S.Ag, M.Pd

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota

Pengarah

2

H. Sahar Ibrahim, S.Ag, M.Pd.I

Kasi Penmad

Penanggung Jawab

3

Pengawas Madrasah

Pengawas Madrasah

Pembina

4

Muhammad A.Y Rumi, S.Pd, M.Pd

Kepala MTs N 2 Tolitoli

Ketua

5

Salmin Yahyar, S.Pd.I

Kepala MTs N 1 Tolitoli

Wakil Ketua

6

Atmon Mohi, S.Pd. I

MTs Muhammadiyah Tolitoli

Sekretaris I

7

Asrip, S.Pd

MTs Alkhairat Malomba

Sekretaris II

8

Dra. Zainab

MTs Alkhairat Sandana

Bendahara I

9

Sarmawaty, S.Ag

MTs Darul Na’im Lais

Bendahara II

BIDANG – BIDANG

1

Drs. Ta’budan

MTs DDI Kel. Baru

Pemberdayaan Manejemen Kepala Madrasah

Drs. Busra, M.Pd

MTs DDI Darul Ulum

Anggota

Habibi, S.Hi

MTs DDI Soni

Anggota

2

Andi Darusalam, S.Pd

MTs DDI Kongkomos

Pemberdayaan Musyawara Kerja Guru

Agus Yahya, S.Pd

MTs Alkhairat Ginunggung

Anggota

Mohammad Joni Lukman, S.Pd

MTs Al-Amin Labonu

Anggota

3

Sahalla, S.Pd

MTs Alkhairat Kel. Baru

Hubungan Kerja Antar Lembaga

Mohammad Arief, S.Pd. I

MTs Madinatul Khairat Buntuna

Anggota

Hj. Rusni, S.Ag

MTs DDI Tinigi

Anggota

Mohammad Naim, S.Pd

MTs Muhammadiyah Lingadan

Anggota

4

Sahrul, S.Pd

MTs DDI Salumbia

Tehnologi Informasi Dan Komunikasi

Erwin, S.Pd

MTs DDI Salusu Pante

Anggota

Fajeri, S.Pd.I

MTs Al Ma’aruf Oyong

Anggota

 

(By, mustakim)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex