Kemenag Kota Palu

Plt Kakanwil Kemenag Sulteng, H. Muchlis Aseng bersama kakankemenag Kota Palu dan Kasih PHU menjawab pertanyaan dari calon jemaah haji dalam kegiatan manasik, (25/4/2025)

Madya Ashari

28 April 2025 13:6:0


Manasik Haji Tingkat Kota Palu Tahun 2025 Digelar di Asrama Haji Transit Palu, Calon Jamaah Haji Antusias Ikuti Materi


Palu (Humas Kemenag) - Calon jemaah haji Kota Palu mengikuti kegiatan manasik haji yang dilaksanakan di Asrama Haji Transit Palu, Jumat (25/4/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait, termasuk Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Sulawesi Tengah, H. Muchlis Aseng, yang turut memberikan pembekalan materi seputar pelaksanaan ibadah haji.

Plt Kakanwil Kemenag Sulteng, H. Muchlis Aseng, memberikan materi terkait kepada calon jemaah haji dalam kegiatan manasik tingkat Kota Palu Tahun 2025 

Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Palu, H. Ahmad Hasni, serta Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu, Rochmat Jasin Moenawar, yang memberikan pemaparan terkait kebijakan pelayanan kesehatan haji. Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Kota Palu, Hj. Ulya Y, para pimpinan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH), petugas haji daerah, serta staf Seksi PHU Kemenag Kota Palu.

Dalam sambutannya, Plt Kakanwil Kemenag Sulteng, H. Muchlis Aseng, menekankan pentingnya pemahaman tata cara manasik haji bagi calon jamaah. "Manasik haji merupakan bekal penting agar ibadah haji dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai syariat," ujarnya.

Sementara itu, dr. Rochmat Jasin Moenawar menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah haji. "Kami mengimbau seluruh calon jamaah untuk mempersiapkan fisik sejak dini dan memahami protokol kesehatan yang berlaku," jelasnya.

Kadinkes Kota Palu, Rochmat Jasin Moenawar, menyampaikan materi terkait tips menjaga kesehatan di tanah suci

 

Selama pelatihan, para calon jamaah diajarkan praktik tawaf, sa'i, lempar jumrah, serta prosesi lainnya yang disimulasikan menyerupai kondisi di Tanah Suci. Dengan pembekalan ini, diharapkan jamaah haji Kota Palu dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk, lancar, dan sesuai tuntunan agama. "Semoga seluruh jamaah diberi kemudahan dan keberkahan dalam menjalankan rukun Islam yang kelima ini," tutup H. Muchlis Aseng.

Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar calon jamaah, sekaligus memantapkan persiapan mental dan spiritual sebelum keberangkatan. Pemerintah setempat berkomitmen untuk terus mendukung para calon haji melalui program-program pembinaan yang berkelanjutan.