Siswi MIN 1 Banggai Dinobatkan menjadi Duta Tunas Bahasa Ibu Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah 2025
Ket: Penampilan Siswi MIN 1 Banggai dalam ajang Festival Tunas Bahasa Ibu Tingkat Sulawesi Tengah 2025
Banggai (MIN 1 Banggai), Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2025 sukses di laksanakan yang bertempat di Best Western Palu (6-8/11/2025). Dalam kegiatan yang mengumpulkan perwakilan dari sekolah/madrasah dari semua kabupaten/kota yang berada di wilayah Sulawesi Tengah tersebut, siswa MIN 1 Banggai atas nama Nafeezah Nursyakil Samali dinobatkan menjadi “Duta Tunas Bahasa Ibu” Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2025.

Sesuai dengan SK yang di keluarkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banggai tentang penunjukkan peserta yang mewakili Kabupaten Banggai pada Festival Tunas Bahasa Ibu Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2025, MIN 1 Banggai menjadi salah satu perwakilan bersama dengan sekolah/madrasah lainnya.
Dengan tampilnya perwakilan MIN 1 Banggai dalam kegiatan festival tersebut membuat kesyukuran yang luar biasa. Kepala MIN 1 Banggai, Hj Hasniar J, S.Pd.I menegaskan bahwa partisipasi serta di nobatkannya siswa MIN 1 Banggai ini merupakan wujud komitmen madrasah untuk terus meningkatkan keterampilan dan keberanian siswa untuk tampil di depan umum mengeluarkan seluruh potensi yang ada dalam diri. Sebagai Kepala Madrasah, “Saya sangat mengapresiasi dan sangat bersyukur atas pencapaian ini”, ucap Hj. Hasniar.
Dengan prestasi tersebut, di harapkan Nafeezah, siswi yang sedang duduk di kelas 4 ini, dapat di tingkatkan terus sehingga nantinya dapat bermanfaat baik untuk diri sendiri maupun menjadi kebanggaan bagi orang tua.
Iza –sapaan akrab Nafeezah Nursyakil Samali, yang merupakan siswa binaan dari Lis Nurlan Gani, S.Pd tersebut sukses mengharumkan nama madrasah untuk yang kesekian kalinya di tingkat provinsi.
Dukungan penuh juga datang dari orang tua siswa yang turut serta mendorong untuk menyemangati putrinya guna menampilkan penampilan terbaiknya. Dengan semua support yang di berikan dari semua pihak maka MIN 1 Banggai akan terus maju dan berprestasi sesuai dengan mottonya “Tiada Hari Tanpa Prestasi”.
.jpeg)
