Moh Chairul Andy Nugraha Kontributor
16 November 2024 2:50:18 279

Kakankemenag Morowali Utara Melaksanakan Inspeksi Mendadak Pasca Cuti Idulfitri

Ket: Foto bersama setelah apel pagi


Morowali Utara (Kemenag Sulteng),- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Morowali Utara Dr. H. Abd. Mun’im, M.H.I melaksanakan apel pagi dan inspeksi mendadak (Sidak) pasca cuti lebaran Idulfitri 1445 H di halaman kantor Kementerian Agama Kabupaten Morowali Utara Selasa (16/04/2024).

Kakan Kemenag Dr. H.Abd. Mun’im, M.H.I bertindak sebagai pembina apel pagi, diikuti Kasubag Tata Usaha Lalu Akroman, Kasi Bimas Kristen Manira J.A Toralawe , Penyelenggara Pendidikan Kristen Dahlil Tolumeko, ASN dan PPNPM Kementerian Agama Kabupaten Morowali Utara.

Dalam Sambutanya, Kakan Kemenag Morowali Utara selamat hari raya idul fitri 1445 H, kepada seluruh ASN dan PPNPM Kantor Kemenag Morowali Utara. "Saya ucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H, semoga kita kembali fitrah, bersih dari khilaf dosa dan kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja,” ujar Kakan Kemenag.

Sidak ini juga bertujuan untuk menegakkan disiplin ASN dan memastikan pelayanan kepada masyarakat pada hari pertama kerja setelah libur dan cuti bersama Idulfitri 1445 H.

Selanjutnya pemerintah menetapkan kebijakan work from home (WFH) dan work from office (WFO) sebanyak 50 % jumlah bagi ASN yang berlaku 16-17 April usai libur lebaran 2024 yang tertuang dalam Surat Edaran Menpan RB Nomor 01 Tahun 2024.

“ Meskipun ada surat edaran dari Menpan RB tentang kebijakan work from home kita harus sesuaikan dengan keadaan dan situasi di daerah masing-masing” tandasnya.

Diakhir sambutan, Kakankemenag berpesan agar ASN yang tidak hadir dengan alasan yang tidak sesuai dengan ketentuan yang ada wajib diberikan sanksi sesuai peraturan yang berlaku.

Kegiatan ini ditutup dengan acara halal bi halal saling berjabat tangan seluruh ASN dan PPNPM dilingkungan Kemenag Morut yang hadir pada kegiatan apel pagi. Selanjutnya Kakan Kemenag melanjutkan sidak ke KUA Petasia dan MTSN 1 Morowali Utara.

 

 

Tags: -


HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex