Logo
23 Januari 2026 13:42:25 4

Kegiatan Pembiasaan Zikir, Tadarus dan Ceramah Setiap Hari Jumat

Ket: Kegiatan Zikir, tadarus dan ceramah MTs N 1 Kota Palu


Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Palu terus memperkuat karakter religius murid-muridnya melalui kegiatan pembiasaan zikir pagi. Setiap hari Jumat, seluruh siswa berkumpul di halaman madrasah untuk melaksanakan rangkaian kegiatan spiritual yang meliputi zikir bersama, tadarus Al-Qur'an,  penyampaian ceramah singkat

Kegiatan tersebut memiliki konsep yang unik, yaitu sistem giliran antar kelas. Setiap pekannya, satu kelas dipercayakan untuk menjadi petugas pelaksana yang memimpin seluruh rangkaian acara di hadapan rekan-rekan mereka dan para guru.

Kegiatan ini, diharapkan dapat melatih kepemimpinan dan kepercayaan diri murid.

Kepala MTsN 1 Kota Palu menyampaikan bahwa tujuan dari sistem bergiliran ini bukan sekadar menjalankan rutinitas ibadah, melainkan juga sebagai sarana edukasi bagi siswa.

Selain itu, kepala madrasah mengungkapkan  “kegiatan zikir, kita harapkan dapat memperhalus budi pekerti dan membiasakan murid berinteraksi dengan Al-Qur'an. Demikian juga ceramah singkat, murid dilatih kemampuan publik speakingnya, mental, serta pendalaman materi agama yang mereka telah terima di kelas.”, ujar Hj Basria, S, Ag., M. Pd

Dengan memberikan kesempatan kepada setiap kelas untuk tampil, kita sedang melatih kemandirian dan kepercayaan diri mereka. Siswa tidak hanya menjadi pendengar, tapi juga menjadi penggerak kegiatan keagamaan di sekolah.

Para siswa terlihat antusias mempersiapkan diri jauh-jauh hari sebelum jadwal kelas mereka tiba. Mereka berbagi tugas; ada yang bertindak sebagai pembawa acara (MC), pemimpin zikir, pembaca ayat suci Al-Qur'an, hingga penceramah yang membawakan tema-tema relevan seputar kehidupan remaja islami.

Melalui pembiasaan Jumat berkah ini, diharapkan lulusan MTsN 1 Kota Palu tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki fondasi iman yang kuat dan mampu tampil sebagai pemimpin di masyarakat di masa depan.

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

TAUTAN TERKAIT

Beranda

Download Informasi Penting

PPID

Permohonan Data

Chat Kami

IKUTI KAMI
Statistik Pengunjung
👤 User Aktif (Realtime)
0
📅 Total Hari Ini 0
🗓️ Total Bulan Ini 0
🌍 Total Keseluruhan 0

Delay data User Aktif (10 detik - 1 menit)

Delay data Total (1 jam - 24 jam)



2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex