Logo
31 Oktober 2025 15:0:8 280

MTsN 2 Kota Palu Ikut Serta Dalam Bimtek Kurikulum Berbasis Cinta Dan Ekoteologi Bagi Kepala Madrasah Dan Guru RA, MI, MTs, MA Se-Kota Palu Tahun 2025

Ket: Foto Bersama Ketua Pokjawas Nasional, Zurni, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sulteng H. Muh. Syamsu Nursi, S.Pd.I., M.M, Kasi Pendis Kemenag Kota Palu H. Irsan, S.Ag., M.Pd.I, Ibu Nur Alam Selaku Pengawas dan Kepala MAN Insan Cendekia Kota Palu Hj. Mardiati Rosmah, S.Ag.,M.Ag


MTs Negeri 2 Kota Palu (Humas) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Kurikulum Berbasis Cinta dan Ekoteologi di Aula MAN Insan Cendekia Kota Palu dengan penuh antusiasme yang tinggi, Kamis (30/10/2025). Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, H. Muh. Syamsu Nursi, S.Pd.I., M.M, yang hadir mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sulteng. Bimtek tersebut diikuti dari guru dan kepala madrasah mulai dari jenjang Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga Madrasah Aliyah (MA), baik negeri maupun swasta se-Kota Palu. Hadir sebagai narasumber utama Ketua Pokjawas Nasional, Zurni, yang berbagi konsep penerapan Kurikulum Berbasis Cinta. Turut hadir Kasi Pendis Kemenag Kota Palu H. Irsan, S.Ag., M.Pd.I serta para kepala madrasah dan swasta se Kota Palu.

H. Muh. Syamsu Nursi, S.Pd.I., M.M menjelaskan bahwa Kurikulum Berbasis Cinta dan Ekoteologi bukan hanya sekadar pendekatan baru, tetapi sebuah gerakan moral dan spiritual dalam dunia pendidikan. Kurikulum ini menekankan pentingnya membangun lingkungan belajar yang aman, toleran, dan bebas dari kekerasan, sekaligus menanamkan rasa cinta terhadap sesama dan alam sekitar. 

H. Irsan, S.Ag., M.Pd.I juga menekankan bahwa Kurikulum Berbasis Cinta perlu dipahami secara menyeluruh oleh tenaga pendidik agar penerapannya tidak hanya bersifat teori, tetapi juga terasa dalam keseharian di madrasah. “Guru adalah garda terdepan. Kalau mereka paham dan menjalankan dengan hati, maka nilai-nilai cinta dan ekoteologi itu akan hidup di madrasah,” Melalui kegiatan ini, diharapkan lahir para pendidik madrasah yang tidak hanya cerdas dalam mengajar, tetapi juga bijak dalam membimbing. Pendidikan berbasis cinta dan kepedulian lingkungan diharapkan menjadi dorongan baru bagi madrasah di Sulawesi Tengah, menciptakan generasi yang berilmu, berakhlak, dan mencintai lingkungan madrasah di masing-masing daerah.

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

TAUTAN TERKAIT

Beranda

Download Informasi Penting

PPID

Permohonan Data

Chat Kami

IKUTI KAMI
Statistik Pengunjung
👤 User Aktif (Realtime)
0
📅 Total Hari Ini 0
🗓️ Total Bulan Ini 4,914
🌍 Total Keseluruhan 208,752

Delay data User Aktif (10 detik - 1 menit)

Delay data Total (1 jam - 24 jam)



2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex