Logo
11 Desember 2025 15:18:17 193

Pembukaan Pospel Kemenag Touna Warnai Penyambutan HAB Kemenag ke-80

Ket: Sambutan Ka Kankemenag dalam Pembukaan POSPEL dalam Rangka Memeriahkan HAB Ke 80


Ampana (Kemenag_Sulteng) Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni dan Peduli Lingkungan (POSPEL) di Kemenag Tojo Una Una resmi digelar dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-80. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tojo Una Una, H. Muh. Syahruddin, pada Kamis, 11/12/25 di Halaman Kantor.

H. Muh. Syahruddin dalam sambuatannya menegaskan bahwa POSPEL hari ini, sebenarnya kita sedang membuka ruang kebersamaan, ruang untuk kembali merasakan indahnya bekerja dalam harmoni, ruang untuk menata hati, menyegarkan semangat, dan memperkuat rasa cinta kita terhadap pengabdian ini.

Tahun ini kita mengusung Tema Nasional “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju.” Tema ini memiliki makna dalam, yaitu mengajak kita meneladani akhlak dan ajaran Rasulullah SAW dalam membangun harmoni, persaudaraan, dan kerja sama. Ujar Kepala Kantor

H. Muh Syahruddin berharap Karenanya, kegiatan POSPEL yang kita mulai hari ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi tempat menumbuhkan nilai religius, nilai kejujuran, keikhlasan, kebersamaan, kerja sama, dan saling menghormati.

Kegiatan ini menjadi pembuka resmi rangkaian HAB ke-80 yang akan berlangsung dengan lebih meriah dan melibatkan seluruh jajaran Kemenag Tojo Una Una. Porseni di Kemenag Touna sendiri menghadirkan berbagai cabang olahraga,seni dan peduli lingkungan yang diikuti antusias oleh para peserta lomba, sehingga kegiatan ini mampu menjadi wadah pengembangan potensi dan memperkuat kekompakan keluarga besar Kemenag Touna.

Diakhir sambutan Ka Kankemenag Touna berharap mari kita jadikan POSPEL sebagai sarana memperkuat silaturahmi, menampilkan prestasi terbaik, memperbaiki kebiasaan kerja, serta menumbuhkan budaya bersih dan peduli lingkungan di setiap unit kerja kita serta apresiasi dan terima kasih kepada panitia HAB yang telah bekerja maksimal mempersiapkan kegiatan ini. Semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak/Ibu dan memberikan kemudahan dalam seluruh rangkaian penyelenggaraan. Ucap Ka Kankemenag dalam mengakhiri sambutannya.

Sebelum Upacara Pembukaan POSPEL diawali senam Bersama di halaman Kantor Kementerian Agama Kab. Tojo Una Una.

 

Tags: Upacara


HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

TAUTAN TERKAIT

Beranda

Download Informasi Penting

PPID

Permohonan Data

Chat Kami

IKUTI KAMI
Statistik Pengunjung
👤 User Aktif (Realtime)
0
📅 Total Hari Ini 135
🗓️ Total Bulan Ini 3,002
🌍 Total Keseluruhan 206,911

Delay data User Aktif (10 detik - 1 menit)

Delay data Total (1 jam - 24 jam)



2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex