Buka Bimwin Pranikah Calon Pengantin, Ini Pesan Kakan Kemenag
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam melaksanakan Bimbingan Perkawinan Pranikah Bagi Calon Pengantin bertempat di Aula Kantor KUA Kecamatan Baolan,
Kegiatan yang diikuti sebanyak 25 pasang calon pengantin ini dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Moh. Taslim, Selasa (6/6/2023).
Kegiatan Bimwin ini diawali dengan pembaca doa oleh ustad Darwis kemudian dilanjutkan dengan laporan Panitia pelaksana yang disampaikan oleh Umar Zaini. Dalam laporannya Umar Zaini mengatakan bahwa maksud dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk memperluas wawasan dan pemahaman peserta kegiatanBimwin tentang perkawinan sedangkan tujuan adalah memberikan motivasi kepada peserta agar bisa merencanakan perkawinan sesuai dengan ajaran agama dan juga peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Moh. Taslim dalam sambutannya mengatakan sebuah rumah tangga, suami dan istri perlu memahami satu sama lainnya guna terciptanya kehidupan rumah tangga yang bahagia dan harmonis.
“Dalam sebuah rumah tangga harus saling menghargai dan pengertian antara suami dan istri, saling memahami karakter masing-masing pasangan tidak mudah mencurigai pasangan dan yang terpenting adalah bagaimana membangun kepercayaan, kesetian dan keharmonisan dalam kehidupan rumah tangga menuju keluarga sakinah, mawaddah dan warahmah ”, kata Taslim.
Lanjut dikatakan Kakan Kemenag, membina rumah tangga pasti ada masalah didalamnya oleh karena itu dengan mengikuti Bimwin ini, catin akan diberi berbagai ilmu dan pengalaman dari narasumber. “ ikuti dengan sungguh-sungguh jika ada yang mau dikonsultasikan bisa langsung ditanyakan kepada narasumber,” ucapnya.
Taslim berharap melalui kegiatan Bimbingan Perwakinan Pra Nikah bagi calon pengantin bisa menjadi bekal bagi remaja pria dan wanita yang akan menikah. “Bimwin pranikah merupakan salah satu ikhtiar yang dilaksanakan oleh Kantor Kemenag Tolitoli dalam memberikan edukasi dan penguatan pemahaman kepada calon pengantin termasuk didalamnya upaya meminimalisir dan mencegah maraknya perceraian dan nikah di usia dini,”tuturnya.
Adapun nara sumber dalam kegiatan ini adalah Kepala KUA Kecamatan Baolan, Dinas Kesehatan dan BKKBN Tolitoli.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama