
Plh. Kakankemenag Sigi Hadiri Peletakan Batu Pertama Pondok Pesantren Yayasan Annur Buuts

Ket: Plh. Kepala Kantor Kemenag Sigi Yahya Landua memberikan sambutan pada acara peletakan batu pertama pondok pesantren Yayasan Annur Buuts di Desa Lolu, Sigi
Sigi (Kemenag Sulteng) - Plh. Kepala Kantor Kemenag Sigi Yahya Landua, S.Ag menghadiri sekaligus memberikan sambutan peletakan batu pertama pendirian pondok pesanteren Yayasan Annur Buuts di Desa Lolu Kecamatan Biromaru, Senin (22/8/2022).
Yahya mengatakan menyambut gembira atas didirikannya pondok pesantren Yayasan Annur Buuts dan berharap dengan bertambahnya jumlah pondok pesantren yang ada di Kabupaten Sigi, kedepannya akan lebih berkontribusi nyata dan memberikan pendidikan yang lebih baik lagi kepada generasi penerus bangsa yang ada di Kabupaten Sigi khususnya dalam membentuk dan mengembangkan nilai moral yang baik, menjadi generasi yang mampu menjaga kemurnian Al Qur’an, berakhlak, berbudi pekerti, cerdas, berkualitas, maju dan sejahtera.
"Kementerian Agama Kabupaten Sigi bersama Pemeritah Daerah Kabupaten Sigi siap mendukung pendirian pondok pesantren ini, dan berharap semoga pembangunannya cepat selesai dan segera dapat dimanfaatkan” pungkas Yahya.
Turut hadir dalam acara ini Bupati Kabupaten Sigi yang diwakili oleh Plt. Kabag Kesra Muhaimin, Camat Sigi Biromaru, Wakapolres Sigi, Kapolsek Sigi Biromaru, Wakil Ketua DPRD Sigi H. Jamaludin L Nusu, Kepala Desa Lolu, dan Tokoh Agama serta Tokoh masyarakat setempat.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H