
Gelar H20, Kemenag Undang 104 Lembaga Halal dari 40 Negara

Ket:
Siaran Pers
Kementerian Agama
Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar forum Halal 20 (H20) di Semarang, Jawa Tengah. Gelaran yang menjadi bagian Presidensi G20 ini berlangsung mulai 17-19 November 2022 dengan mengusung tema “Global Halal Partnership for a Robust Sustainable Future”.
“Dalam forum ini, BPJPH menggundang perwakilan 104 Lembaga Halal Luar Negeri (LHLN) dari 40 negara. Selain itu, sejumlah duta besar serta perwakilan kementerian/lembaga pemangku kepentingan jaminan produk halal juga telah mengkonfirmasi untuk hadir dalam H20,” terang Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham, di Jakarta, Senin (14/11/2022).
“Wakil Presiden Ma’ruf Amin dijadwalkan akan membuka sekaligus menyampaikan Keynote Speech dalam H20,” imbuh Aqil.
Aqil menambahkan penyelenggaraan H20 bertujuan untuk memperkuat, mempromosikan, dan mengembangkan kerja sama jaminan produk halal (JPH) dalam pasar global atas dasar saling pemahaman, penerimaan, dan menguntungkan.
“Karenanya, dalam forum ini juga akan dilakukan penandatangan Memorandum of Understanding (MOU) serta Mutual Recognition Agreement (MRA) antara BPJPH dengan sejumlah LHLN disaksikan Wapres Ma’ruf Amin,” ungkap Aqil.
Forum H20 juga akan membahas sejumlah isu global terkait jaminan produk halal. Antara lain aturan saling keberterimaan sertifikasi halal untuk percepatan kerja sama ekspor impor produk. “Forum ini diharapkan dapat melahirkan strategi bersama untuk meningkatkan produktivitas pasar halal global,” tutup Aqil.
Humas
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H