- Kontributor
12 Februari 2022 0:0:0 223

Pisah Sambut Kepala MTsN 2, Kakankemenag Harapkan Madrasah Terus Tingkatkan Prestasi

Ket: Penyerahan Berkas BMN saat momen perpisahan Kepala MTsN 2 Kota palu


Palu (Kemenag Sulteng) --- Pasca pelantikan sejumlah kepala madrasah pada 8 Februari yang lalu oleh Kakanwil Kemenag Sulteng, Ulyas Taha. MTsN 2 Kota Palu menggelar pisah sambut  antara Kamad lama, Syamsu Nursi  dan Kamad baru, Munira di Aula Madrasah, Kamis (10/02/2022).

Kakankemenag Kota Palu, Nasruddin L. Midu  yang memberikan sambutan dalam acara itu mengatakan, keputusan atasan dalam hal ini Kakanwil ketika melakukan rotasi tidak lain adalah untuk melakukan penyegaran dan menghadirkan semangat baru di lingkungan madrasah.

Lanjut Nasruddin, prestasi yang diraih oleh Kamad yang sebelumnya dalam memimpin madrasah tidak terlepas dari peran serta dukungan para tenaga pendidik dan kependidikan yang ada.

Mantan Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sulteng tersebut berharap, kehadiran Kamad baru dapat membawa semangat baru, utamanya dalam hal peningkatan prestasi para siswa dibidang akademik dan spiritual.

“Di era yang baru Lewat ouput program nantinya,  Saya harap kedepanya siswa-siswi MTsN 2 bisa menorehkan prestasi di ajang KSM dan mampu mengikuti program Tahfizul Quran di madrasah,” harapnya.

Sementara itu, Syamsu selaku mantan Kepala MTsN 2 mengungkapkan, bahwa sebagai ASN mesti siap ditempatkan dimana saja. Ia kemudian menceritakan kenangannya dilingkungan MTsN 2, dimana sejak berstatus sebagai tenaga honorer hingga menjadi Kamad dirinya menghabiskan banyak kenangan dan kebersamaan dengan para tenaga pendidik dan kependidikan.  
“Mengutip arahan Kakanwil, cintailah pekerjaan, bukan jabatan. Karena jika sudah mencintai pekerjaan pasti akan ikhlas dalam melaksanakannya dan dimanapun tugas itu, " tutur Syamsu.  
 
Munira yang menggantikan Syamsu sebagai Kepala MTsN 2, mengapresiasi segala prestasi yang diraih madrasah ketika dikomandoi Syamsu. Ia juga mengajak para tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk bekerjasama dalam meningkatkan budaya kerja.
“Saya berharap dapat membangun komunikasi dengan baik disini, saya bersyukur dikelilingi oleh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang luar biasa untuk bersama-sama memajukan madrasah, saya juga memohon bimbingan dan arahan dari Pak Kakankemenag Kota Palu dalam melaksanakan tugas,” pungkasnya.

Selain  seluruh Tenaga Pendidik dan Kependidikan di lingkup MTsN 2 Kota Palu, acara itu juga dihadiri oleh Ketua Pokjawas, Alfian, Pengawas Pembina Syahrir dan Ketua Komite.

Pisah sambut itu juga diwarnai momen haru ketika Naif Djafar Abdun selaku Wakamad menyampaikan pesan dan kesan mewakili para civitas akademik kepada Syamsu . Diakhir acara, dilakukan penyerahan cinderamata  oleh para guru kepada Syamsu sebagai tanda perpisahan dan terima kasih atas dedikasinya selama 3 tahun. 

(fuad)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex