Perpisahan Kelas XII, ini Pesan Kepala MAN Tolitoli
(Man Tolitoli),- Madrasah Aliyah Negeri (MAN Tolitoli) menggelar perpisahan kelas12, pada hari Selasa, 29/3/2022, mulai Pukul 09.00-12.00 di Lapangan Futsal MAN Tolitoli.
Acara ini diselenggarakan dengan tetap mengedepankan Protokol kesehatan. acara dikemas sedemikian rupa sederhana dan singkat namun tetap khidmat, diawali dengan pembukaan dan sambutan Kepala Madrasah (MAN).
Sebanyak 222 siswa yang telah ikut meramaikan acara, diiringi oleh tari-tarian yang ditampilkan oleh siswa, serta organ tunggal yang mengiringi acara, kegiatan turut dihadiri oleh orangtua wali murid, kepala Madrasah, kepala urusan tata usaha, guru, ASN MAN Tolitoli.
Kepala Man Tolitoli Ayub S Bouty, menyampaikan agar para siswa MAN Khususnya kelas XII, setelah lulus nanti bisa membawah nama baik sekolah, baik dilingkungan Masyarakat dan dimanapun berada. "saya berharap,siswa dan siswi MAN Tolitoli bisa memperoleh nilai yang baik dan lulus dalam ujiannya serta melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi. teruslah belajar dan menuntut ilmu demi cita-cita dan masa depan yang cemerlang"harapnya.
"jadilah mutiara Nak,dimana pun mutiara itu berada,ia akan terus bersinar dan berharga, dan jangan pernah tinggalkan sholat 5 waktu, pesan Kepala Madrasah.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama