Hadapi Ramadhan ASN Kemenag Perindah Masjid
Ket:
Parimo(Humas Kemenag), - Menghadapi Bulan Suci Ramadhan 1440 Hijriyah Pegawai Aparatur Sipil Negara Kantor Kemenag Parigi Moutong lakukan kerja bhakti untuk membenahi dan memperindah Masjid AlIkhlas Kemenag Parigi Moutong, Jumat 03 Mei 2019.
Bulan Suci Ramadhan adalah bulan yang penuh keberkahan dalam mengumpulkan amal shaleh oleh umat Islam.
Olehnya kita harus membenahi kembali Tempat Ibadah yakni Masjid agar lebih nyaman dalam melaksanakan ibadah tutur H Sudirman Tjora saat memimpin ASN lakukan Jumat Kemenag Bersih.
Yang kita lakukan adalah mengecat kembali dinding, tiang, serta tiang konsen masjid agar terlihat indah kembal dipandang mata khususnya oleh para jamaah yang nantinya akan melaksanakan shalat.(Ahdal)