- Kontributor
1 April 2019 0:0:0 536

Nadjamuddin Beserta Kasi Pakisnya Monitoring Pelaksanaan USBN PPS

Ket:


(Humas Kemenag Buol).- Usai membuka dan melakukan monitoring Pelaksanaan  UNBK di MAN Biau, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buol Drs. H. Nadjamuddin Baropo, M.Pd, Pada Pukul 14.00 WIB kembali Membuka sekaligus melakukan monitoring pelaksanaan Ujian  Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) di Pondok Pesantren Al- Mishbah Leok II

Monitoring ini didampingi Kasi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam  Kemenang Buol Andi Ridwan S.Hi. Kakan Kemenag berkunjung ke PPs pelaksana  Ujian untuk memastikan bahwa ujian ini terlaksana dengan baik sampai dengan selesai.

Andi Ridwan S.Hi kasi Pakis Kemenag Buol menyampaikan USBN Pendidikan Kesetaraan ini untuk Kabupaten Buol disatukan di PPS Almishbah dan  diikuti oleh 2 PPS yang bergabung iaitu PPS DDI Potugu, dan PPS Marakit Ta’limat Modo

Kakan Kemenag Buol menyampaikan  ucapkan terimakasih kepada segenap Pimpinan  Pondok Pesantren dan Kasi Pakis Kemenag Buol yang telah mengkondisikan ujian USBN ini berjalan dengan baik dan lancar. ," ujarnya.

Harapan Nadjamuddin, pelaksanaan USBN ini merujuk kepada peraturan pemerintah. "Kita berharap dengan pelaksanaan UASBN dan UNKP, kualitas pondok pesantren semakin meningkat dan bisa disetarakan dengan pendidikan formal lainnya," katanya.(Iqbal )

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex