
GURU MTsN 3 MENGIKUTI AKM

Ket:
(Humas MTsN 3 Palu),- Guru- guru Kementerian Agama khususnya guru MTsN 3 Kota Palu mengikuti suatu program yang diluncurkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Program tersebut adalah program yang cukup mengagetkan dan sangat heboh dimata para guru di Indonesia, yakni AKM guru. Singkatan dari Assesmen Kompetensi Minimal bagi guru.
Pada Rabu kemarin Tanggal 4 Maret 2020, dimulai pukul 7.30 WIT para guru khususnya guru MTsN 3 Kota Palu dengan penuh keyakinan dan semangat mengikuti kegiatan AKM yang dilaksanakan di MAN 2 Palu.
Seluruh guru mata pelajaran umum dan agama berjumlah 42 orang, diwajibkan untuk mengikuti AKM baik ASN atau pun yang berstatus Honor agar bisa mengetahui apa dan bagaimana AKM itu ? dalam AKM tidak ada kisi-kisinya, ujar Kamad MTSN 3 Kota Palu Hj. Munira.
“ Yang menjadi kendala para guru dalam mengikuti kegiatan AKM kemarin adalah waktu yang tidak cukup untuk menjawab soal, karena wacana dalam soal yang cukup panjang dan terdapat dalam 2 sesi. Sesi pertama merupakan pertanyaan umum dan sesi kedua adalah pertanyaan tentang assesmmen ”. Ujar salah seorang guru yang mengikuti AKM.
Lihat Juga :
- 1 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 2 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 4 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 5 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya