
Kemenag Sulteng gelar pembinaan satpam, Kakanwil harapkan Perubahan

Ket: Kakanwil (tengah) didampingi tim pelatih dari Polda Sulteng dan Kasubbag Umum (berjilbab) Kanwil Kemenag Sulteng foto bersama Tenaga Honorer Satpam Kemenag Sulteng (foto: Muis)
Palu (Kemenag Sulteng) - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), laksanakan Pembinaan Tenaga Honorer Satpam selama dua hari, 2-3 Desember 2019 di Aula Kanwil Kemenag Sulteng.
Kakanwil Kemenag Sulteng, Rusman Langke mengatakan bahwa Satpam adalah Garda terdepan Kantor Kementerian Agama, “Selain itu karena digaji di APBN, kewajiban Kami memberikan pembinaan kepada mereka” ujarnya pada acara penutupan Tenaga Honorer Satpam, Selasa (3/12).
“Dari pembinaan ini, paling tidak Satpam memiliki perubahan mendasar, memahami dasar-dasar pengetahuan kesatpaman, ada perubahan pengetahuan, skill keterampilan sebagai satpam yang baik, dan attitude.”harapnya.
Selanjutnya kakanwil juga menyampaikan empat hal yang harus dimiliki Satpam. menurutnya, Satpam diberi tugas menjaga aset negara, sehingga digaji oleh negara, “maka yang pertama harus jujur. Agar menjadi berkah bagi kita semua. Yang Kedua, tanggung jawab, Ketiga bersyukur dan ikhlas.” tegasnya.
Menurut Kepala Subbagian Umum, Ratna Muthmainnah, tujuan pelaksanaan pembinaan ini, pertama, untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar agar memiliki sikap mental kepribadian yang baik, kemampuan melakukan analisa tugas dan kegiatan serta mengelola sumber daya dan pemecahan masalah dalam lingkup tugas dan tanggung jawab. Yang kedua Memberikan Motivasi dan membangun komitmen bersama anggota satpam untuk mengingkatkan kualitas pelaksanaan tugas. Yang Ketiga, untuk mewujudkan Satpam kementerian agama yang berintegritas, profesional, ikhlas santun dan amanah.
Materi yang disampaikan pada pembinaan ini yakni, tugas dan fungsi serta peran wewenang satpam, Etika profesi satpam, Praktek internal personal skill, peraturan baris berbaris, dan membangun kerjasama anggota satpam.
Kakanwil juga berharap kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan untuk Satpam Kantor Kemenag se Sulawesi Tengah.
Pembinaan ini dibina langsung dari Polda Sulteng dan diikuti tiga puluh orang satpam yang bertugas pada Kanwil Kemenag Sulteng, Kemenag Kota Palu, Asrama Haji dan sebagian dari Madrasah Negeri di Kota Palu. (lilis)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H