Kakan Kemenag Poso : Membuka Pintu Keberkahan Dengan Menjaga Silaturahmi dan Selalu Bersedekah
Poso (Humas Kemenag) - Kakan Kemenag Poso, H. Makmur Muh Arief, menghadiri undangan halal bi halal yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar Badan Da’wah Muslimah (BDM) yang mengangkat tema “ Kerukunan Dalam Keberagaman Adalah Fitrah Yang Sesungguhnya“, yang dilaksanakan di Desa Bangun Jaya Kecamatan Pamona Selatan, Minggu (23/06/2019).
Foto Pelantikan Pengurus BKMT Kecamatan Pamona Selatan
Foto Bersama Kepala Kantor Kementerian Agama dengan Pengurus BKMT Kab. Poso
Foto Bersama Kakan Kemenag Poso, H. Makmur Muh Arief , Unsur TRIPIKA dengan Pengurus BKMT Pamona Selatan
Foto Penyerahan Bantuan Oleh Kakan Kemenag Poso, H. Makmur Muh Arief kepada Pengurus BKMT Kec. Pamona Selatan
Acara halal bi halal ini dirangkaikan dengan pelantikan pengurus Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT) Kecamatan Pamona Selatan Periode 2019 – 2023 serta penyerahan bantuan dari Kementerian Agama Kab. Poso kepada pengurus BKMT Kec. Pamona Selatan, juga penggalangan dana untuk pembangunan masjid AL-Falaq Desa Bangun Jaya.
Kakan Kemenag Poso, H. Makmur Muh Arief saat membawakan hikmah Halal Bi Halal
Pada kegiatan tersebut, Kakan Kemenag Poso memberikan hikmah halal bi halal sebagai bagian dari acara tersebut. Dalam hikmah yang disampaikan, H. Makmur Muh. Arief mengurai sejarah halal bi halal di Kabupaten Poso, maksud dan tujuan daripada dilaksanakannya acara tersebut yang merupakan kebiasaan dan telah menjadi agenda formal pasca lebaran idul fitri.
"sejarah adanya halal bi halal di Negeri ini sudah ada sejak 71 Tahun yang lalu yang di sponsori oleh KH. Wahab Hasbullah pada Tahun 1948, dan intinya adalah silaturahim dan saling maaf memaafkan", terang H. Makmur Muh Arief dalam hikmahnya.
"silaturahim pun memiliki makna, yakni dari kata silat yang artinya menempelkan dan menyatukan hati mereka yang meminta dan yang memberi maaf, serta rahim artinya kantung bayi dalam perut wanita yang melindungi janin yang diibaratkan dengan perlindungan serta kasih sayang Allah SWT. terhadap orang-orang yang saling maaf memaafkan", lanjut H. Makmur Muh. Arief.
Terkait dengan tradisi keislaman kita yang bisa kita bangun bersama namanya puasa syawal. Nanti kedepan sebelum kita puasa syawal kita lebaran ketupat dan diteruskan dengan Halal Bi Halal. Hal ini merupakan impian H. Makmur Muh. Arief untuk memperkokoh Persatuan dan Kesatuan antar umat beragama di Kabupaten Poso kedepan.
Lewat momen halal bi halal, H. Makmur Muh Arief mengajak kepada hadirin untuk menjaga tali silaturahim serta menjaga kerukunan antar sesama bahkan antar umat beragama. Dan beliau mengingatkan agar selalu bersedekah.
Sebelum mengakhiri hikmah Halal Bi Halal, H. Makmur Muh Arief mengajak kepada seluruh hadirin yang hadir pada acara ini “siapapun kita, agama apapun kita, marilah kita menjaga cinta kita kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa, menjaga cinta kita kepada Nabi, dan menjaga cinta kita kepada sesama manusia, dan selalu berbagi pada sesama dengan cara bersedekah, sehingga kita memiliki hati yang mulia dan mengharap ridho dan kuasa Allah SWT, tutup H. Makmur.
Acara Halal Bi Halal ini di hadiri oleh unsur TRIPIKA Kecamatan Pamona Selatan, Tokoh Agama serta masyarakat yang ada di Kec. Pamona Selatan.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama