- Kontributor
22 November 2021 0:0:0 188

Pengurus OSIS MAN Insan Cendekia Kota Palu Periode Tahun 2021/2022 dilantik

Ket:


Palu (MAN IC), Senin 22 Nopember 2021, Kepala MAN Insan cendekia Kota Palu, Soim Anwar, melantik Pengurus Organisasi Intra Sekolah (OSIS) MAN Insan Cendekia (IC) Kota Palu, Tahun Pelajaran 2021/2022 di Halaman Gedung Pendidikan. Pengurus OSIS MAN Insan Cendekia Kota Palu beranggotakan 37 siswa yang terdiri dari siswa kelas 10 dan kelas 11.

Dalam pidato pelantikannya, Soim berpesan hendaknya pengurus OSIS yang baru dilantik bisa memberikan contoh tauladan yang baik kepada siswa lainnya.

OSIS memiliki masa periode satu tahun pelajaran sehingga siswa diharapkan dalam satu tahun pelajaran dapat mengaktualisasi kemampuannya dalam brorganisasi dan mampu mewadahi beberapa kegiatan kelembagaan kesiswaan di MAN IC Kota Palu sebagai madrasah akademik, ulas Soim.

Ketua OSIS yang terpilih, Fuad Syamsi XI IPA mengharapkan kepada seluruh rekan rekan anggota OSIS agar dapat bekerja sama, saling bertukar pikiran, memiliki kemauan dan mampu berinisiatif dalam menjalankan roda kepengurusan OSIS MAN Insan Cendekia Kota Palu, baik kegiatan pengembangan diri maupun kegiatan utama yakni Kegiatan Akademik.

“Saya sangat berterima kasih kepada teman teman dan Ustadz/ustazah yang sudah memberika kepercayaan kepada saya untuk memegang tanggung jawab besar sebagai Ketua Osis saya harap kedepannya saya bisa mengayomi serta memimpin teman-teman pengurus OSIS, sebagai salah satu organisasi yang bisa memberikan contoh dan panutan bagi seluruh siswa/I MAN Insan Cendekia Kota Palu dengan program kerja dan terobosan baru yang telah kami buat bersama serta kerja keras para mengurus. Saya yakin OSIS MAN Insan Cendekia Kota Palu bisa menjadi jalan untuk lahirnya pemimpin masa depan” harapnya.

Sementara itu Pengururs OSIS Lama Harsya Bayu, berharap semoga OSIS Periode 2021/2022 bisa bersinergi untuk menjalankan madrasah yang kita cintai dan berhasil menjalankan Program kerja yang sudah disusun. Selama menjabat sebagai Ketua OSIS banyak pengalaman yang didapatkan mulai dari perbedaan pendapat hingga mengambil keputusan yang terbaik pungkasnya.

By. Mohamat Sidik.

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex