
Kepala MAN: Peserta Didik Untuk Berprestasi Tidak Boleh Padam Di Tengah Pandemi Covid-19

Ket:
Tolitoli(Kemenag Sulteng),- Kepala Madrasah Aliyah Negeri(MAN) Tolitoli Ayub S. Bauty, mengungkapkan siswa yang telah lolos Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi memiliki semangat pantang menyerah untuk beradaptasi dengan kondisi dimana mereka berada dan belajar dari rumah.
Olehnya Kepala Madrasah dan Guru pembimbing memiliki komitmen untuk tetap melayani siswa siswi untuk berprestasi dengan melakukan inofasi penyelengaraan Kompetisi secara daring, yang di laksanakan secara serentak pada tahap kedua pada Tanggal 27-29 Juli 2020, ujar Ayub saat di hubungi Humas di Ruang Kerjanya, (28/7).
Menurutnya semangat peserta didik untuk berprestasi tidak boleh padam di tengah Pandemi Covid-19, termasuk berprestasi di bidang Sains.
“Saya harapkan guru pembimbing senantiasa memberikan layanan pengembangan bakat dan minat peserta didik untuk bidang sains yang lolos di lima bidang lomba KSN di Tingkat Provinsi, yaitu Fisika, Kimia, Kebumian, Geografi dan Ekonomi” harapnya.
Dengan kegiatan ini siswa siswi di harapkan tetap bersemangat, karena memiliki alternatif lebih untuk berprestasi dalam suasana belajar dari rumah selama ini.
Melalui ajang ini saya berharap dapat membangun semangat anak anak untuk selalu tangguh, pantang menyerah dan terus berprestasi dalam kondisi apa pun, mudah mudahan ini akan menjadi imun tersendiri bagi siswa mampu melewati kondisi Pandemi dengan tetap berperestasi, tuturnya.
Penulis : Ratna Dewi
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H