
Buka PKB MGMP Bahasa Indonesia, Plh. Kakankemenag Ajak Tingkatkan Kompetensi

Ket: Plh. Kakankemenag Tolitoli Moh. Dong membuka kegiatan PKB MGMP Bahasa Indonesia di Cafe TYhe sya
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Pelaksana Harian (Plh) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Moh. Dong membuka kegiatan program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia Madrasah Tsanawiyah Kabupaten Tolitoli bertempat di Cafe The Sya’, Jum’at (18/11/22).
turut hadir dalam kegiatan ini Kasi Pendidikan Madrasah, Ketua KKM Induk MTs, serta Fasilitator Daerah.
Plh. Kakankemenag Moh. Dong dalam sambutannya mengatakan bahwa Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKG) Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) merupakan wadah untuk memecahkan masalah serta menemukan dan mengembangkan ide-ide untuk peningkatan mutu pembelajaran.
Dikatakan Moh. Dong Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan ini merupakan proses penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kompetensi guru dalam melaksanakan tugasnya sebagai seorang guru.
Olehnya itu, Moh. Dong berharap dengan adanya kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) ini bisa berdampak pada peningkatan profesional guru.
Moh.dong menyampaikan posisi sentral pendidik dalam keberhasilan siswa menuntut guru untuk terus meningkatkan kompetensinya. Kompetensi tersebut mencakup Pedagogik, Profesional, Kepribadian dan Sosial.
“Guru memiliki peran yang sangat strategis dalam bidang pendidikan dan jangan sampai peran guru dalam pendidikan menjadi tidak bermakna karena tidak didukung oleh guru yang kurang berkualitas”, ungkapnya.
Moh. Dong juga berpesan dengan dilaksanakannya kegiatan MGMP Bahasa Inggris tingkat MTs ini dapat dimanfaatkan sebagai wadah dalam pengembangan keprofesian melalui peningkatan Afektif, Kognitif dan Psikomotor tenaga pendidik.
Sementara itu ketua panitia pelaksana dalam laporannya menyampaikan bahwa Kegiatan PKB MGMP Bahasa Inggris ini dilaksanakan mulai tanggal 18 November sampai dengan 23 November 2022 yang diikuti sebanyak 37 orang guru Bahasa Indonesia tingkat Madrasah Tsanawiyah sebagai peserta.
Sebagai tanda dimulainya kegiatan PKB MGMP Bahasa Indonesia tingkat Madrasah Tsanawiyah Kabupaten Tolitoli ini, Plh. Kakankemenag Tolitoli menyematkan tanda peserta secara simbolis kepada perwakilan peserta.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H