Tekankan 5 Nilai Budaya Kerja, Ulyas Taha Saat Berikan Pembinaan ASN Di Kemenag Buol
Buol (MAN Biau)– Siang tadi, Kepala Kantor Wilayah(Kakanwil) Kementerian Agama(Kemenag) Propinsi Sulawesi Tengah Ulyas Taha, memberikan pembinaan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkungan Kemenag Buol, didampingi oleh Kepala Bidang Bimbingan Masyarakat Islam (Bimais) H Junaidin serta Kepala Kantor Kemenag Buol Nurkhairi.
Kegiatan ini dilaksanakan di aula Kantor Kemenag Buol pada Kamis, 22 September 2022 pukul 12.30 s/d 14.30 sore, dengan dihadiri oleh seluruh ASN dan PPPK yang berada di bawah naungan Kementerian Agama Kabupaten Buol.
Ulyas Taha saat membuka memberikan pembinaan dengan menekankan pada 5 nilai budaya kerja kementerian agama.
“5 budaya kerja ini menjadi koridor bagi setiap ASN di Kementerian Agama sehingga bisa melaksanakan pekerjaannya dengan baik. Yang pertama adalah integritas atau gabungan kesesuaian antara kata dengan perbuatan“ katanya.
Menurutnya jika seorang ASN Kemenag sudah bersumpah untuk mengabdi di suatu wilayah, maka pantang baginya untuk melanggar sumpah itu meski dengan alasan apapun. Itu adalah salah satu wujud nyata penerapan nilai integritas bagi seorang ASN.
Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Buol Nurkhairi, saat menyampaikan laporan kegiatan, juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala Kanwil Kemenag Sulteng bersama rombongan yang telah meluangkan waktunya untuk berkunjung ke Buol. Ia melaporkan mengenai jumlah ASN di lingkungan Kemenag kabupaten Buol yang mungkin sedikit tidak seimbang dengan luasan dan kondisi geografis daerah ini, namun meskipun demikian semua bisa bekerja dengan memaksimalkan kinerja masing-masing, tuturnya.
Secara keseluruhan ASN di lingkungan Kemenag Buol saat ini berjumlah 166 orang, yang mana 45 orang diantaranya bekerja di kantor kemenag selebihnya tersebar di madrasah-madrasah yang ada di Kabupaten Buol, lapornya.
(SH-MAN Biau)
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama