- Kontributor
29 Maret 2021 0:0:0 398

Hari Terakhir Ujian Madrasah, MTSN 2 Poso Gelar Apel Bersama

Ket: Kepala MTsN 2 Poso, Dra. Risnawati Panti saat memberikan arahan pada Apel bersama Hari Terakhir Ujian Madrasah di Halaman MTsN 2 Poso, Seni (29/03/2021)


Poso, ( Kemenag Sulteng) – Hari terakhir pelaksanaan ujian madrasah, MTsN 2 Poso menggelar apel bersama yang dipimpin Kepala Madrasah Risnawati S. Panti., yang dihadiri oleh seluruh dewan guru dan siswa kelas IX ini, dilaksanakan di halaman MTsN, Senin (29/03/2021).

Dalam sambutannya, Risnawati menyampaikan agar para siswa belajar, berdoa dan fokus pada pelajaran yang sudah dijadwalkan.

"Saya mengingatkan kepada semua siswa agar tetap menjaga akhlak dan perilaku kepada guru, tenaga pendidik dan kependidikan baik disekolah maupun di luar sekolah."

Dijelaskannya, penentuan ujian madrasah bukan hanya di tentukan dengan nilai dari hasil kerja kalian selama tujuh hari, tapi juga karakter kalian akan jadi faktor dalam penilaian kelulusan kalian di tahun 2021 ini,jelasnya.

Pada kesempatan itu juga Risnawati mengingatkan agar para siswa mematuhi protokol kesehatan selama ujian, tidak berkumpul, menggunakan masker dan mencuci tangan.

Untuk ujian praktek akan dilaksanakan pada hari selasa sampai dengan hari rabu, akan dibagi dua sesi untuk mengurangi kerumunan siswa di masa pandemic covid 19 ini, ujarnya.(Ajwir)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex