
Pengurus FKUB Kab. Poso Silaturahmi Dengan Majelis Sinode GKST Tentena

Ket: Foto bersama Pengurus FKUB Kab. Poso bersama Ketua Majelis Sinode GKST Tenetna usai melakukan silaturahmi, Senin (14/6/2021).
Poso (Kemenag Sulteng) – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Poso melakukan silaturahmi dengan Majelis Sinode Gereja Kristen Sulawesi Tengah (GKST) dengan tema “ Memperkuat dan memeperteguh Tali Persaudaraan dan Kerukunan Umat Beragama Menuju Poso Harmoni”, di Ruang rapat Majelis Sinode Tentena, Senin, (14/06/2021).
Kepala Kantor Kementerian Agama Poso, Makmur Muh. Arief yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan, kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi dan menyikapi isu-isu yang sedang berkembang di masyarakat.
Makmur juga menambahkan bahwa forum (FKUB red) ini menjembatani berbagai komponen organisasi masyarakat dengan harapan masing-masing komponen berperan bersama-sama, meluruskan dan merangkul masyarakat dalam menaggapi isu-isu yang bergejolak ditengah masyarakat saat ini.
"Bangsa kita terdiri dari berbagai suku dan agama, maka perlu kesatuan dalam forum ini sehingga menjadi mitra pemerintah, mengenai isu isu dalam masyarakat khususnya di Kabupaten Poso, kita berkewajiban menjaga dan memelihara stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat," kata Makmur.
Kegiatan kali ini selain untuk mempererat tali silaturahmi, juga dilakukan diskusi, membahas isu-isu strategis yang saat ini sedang berkembang di lingkungan masyarakat, dan juga mencari solusi mengenai keamanan di Kabupaten Poso.
Makmur juga berharap FKUB dan Majelis Sinode GKST mampu terus merangkul komponen masyarakat baik itu ormas – ormas yang ada di Kabupaten Poso demi menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat agar semakin kondusif.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua Majelis Sinode GKST Tentena, Wakil Sekretaris Majelis Sinode, Ketua FKUB, Sekretaris Kesbang Pol Kab. Poso, dan seluruh pengurus FKUB Kab. Poso.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H