- Kontributor
19 Juni 2021 0:0:0 348

MAN Biau Rapat Persiapan Bimbingan Peserta KSM Tahun 2021

Ket:


Buol(MAN BIAU) – Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau hari ini mengadakan pertemuan dengan para pembina Kompetisi Sains Madrasah (KSM),  didampingi oleh Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Kurikulum, (Sabtu, 19 Juni 2021).

Kepala MAN Biau Mashuri M Pake, sangat berharap para guru pembimbing dapat bekerja dengan maksimal untuk melakukan pendampingan bagi calon peserta terpilih, meskipun waktu pelaksanaan bimbingan berlangsung di tengah liburan semester genap.

Harapan yang sama disampaikan oleh koordinator pembina KSM Suharni, yang menyatakan secara umum pelaksanaan KSM tingkat Madrasah Aliyah tahun 2021 masih sama dengan tahun sebelumnya. 

Menurutnya, hal ini akan memudahkan proses pelaksanaan pembimbingan karena dalam petunjuk teknis (Juknis) pelaksanaan lomba, juga terdapat lampiran kisi-kisi materi berupa konten sains dan konteks agama yang siap untuk dipelajari oleh setiap calon peserta, ujarnya.

 (SH-MAN Biau Buol)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex