Logo
25 November 2025 11:46:0 174

Kemenag Sulteng Pusatkan Upacara Hari Guru Nasional 2025 di MAN 2 Kota Palu

Ket: Plt. Kakanwil Kemenag Sulteng Muchlis selaku pembina upacara


Palu (Kemenag Sulteng) – Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah memusatkan pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2025 di halaman MAN 2 Kota Palu, Selasa (25/11/2025). Upacara dipimpin langsung oleh Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah, Muchlis.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sulteng, Ketua Tim Guru Kanwil Kemenag Sulteng, para pengawas madrasah Kota Palu, serta seluruh civitas MAN 2 Palu, MAN Insan Cendekia Palu, dan MAN 1 Palu. Para peserta tampak mengenakan siga dan batik bomba, busana tradisional khas masyarakat Kaili.

Dalam amanatnya, Plt. Kakanwil Muchlis menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pendidik atas dedikasi dan peran penting mereka dalam membentuk karakter generasi bangsa.

"Guru setiap hari memberikan perubahan nyata bagi kehidupan anak-anak selaku peserta didik. Kami menyampaikan terima kasih atas kebaikan, bimbingan, dan dorongan yang diberikan," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Kakanwil Muchlis juga membacakan amanat tertulis Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar yang menegaskan bahwa guru merupakan pilar utama dalam pembangunan pendidikan nasional. Dalam amanat tersebut, Menag mengingatkan bahwa kemajuan suatu bangsa sangat ditentukan oleh kualitas pendidikannya.

Menag Agama mencontohkan sejarah Jepang pasca-Perang Dunia II. Ketika Hiroshima dan Nagasaki luluh lantak akibat bom atom, Kaisar Jepang menanyakan berapa banyak guru yang masih tersisa. Hal ini menunjukkan keyakinan bahwa dari tangan para guru akan lahir kembali pemimpin yang membangun bangsa.

Amanat tersebut juga menegaskan bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang. Kesalahan dalam sektor lain dapat diperbaiki dalam waktu singkat, namun kesalahan dalam pendidikan berdampak lintas generasi. Oleh karena itu, sistem pendidikan nasional harus dirancang dengan cermat dan berlandaskan visi kebangsaan yang kuat.

Peringatan HGN tahun ini mengangkat tema "Merawat Semesta dengan Cinta", yang menjadi refleksi peran guru dalam memelihara nilai kemanusiaan sekaligus keberlanjutan pendidikan.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat penghargaan bagi guru berprestasi, guru inovatif, guru dedikatif, guru inspiratif, serta kategori best performance putra dan putri. Penghargaan juga diberikan kepada pembina asrama terbaik putra dan putri.

Kemeriahan peringatan HGN semakin terasa dengan penampilan tarian dan peragaan busana adat Nusantara oleh para guru. Diiringi lagu daerah dan musik Nusantara, penampilan tersebut menjadi simbol keberagaman budaya sekaligus ungkapan syukur pada momentum Hari Guru Nasional 2025.

Salah satu guru penerima penghargaan
Foto bersama
Tags: Pendis Upacara

Editor: Monica
Fotografer: Ferizal M. Latopada

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

TAUTAN TERKAIT

Beranda

Download Informasi Penting

PPID

Permohonan Data

Chat Kami

IKUTI KAMI
Statistik Pengunjung
👤 User Aktif (Realtime)
0
📅 Total Hari Ini 304
🗓️ Total Bulan Ini 3,152
🌍 Total Keseluruhan 207,184

Delay data User Aktif (10 detik - 1 menit)

Delay data Total (1 jam - 24 jam)



2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex