- Kontributor
18 Juni 2021 0:0:0 536

Silaturahmi dan Sosialisasi Jadi Kunci Deradikalisasi

Ket: Kakan Kemenag Poso, H. Makmur saat memberikan sambutan dan arahan pada kegiatan Forum Diskusi Membangun Sinergitas Deradikalisasi dan Kontra Radikalisasi di Aula Kemenag Poso, Jum


Poso (Kemenag Sulteng) - Kepala Kementerian Agama Kabupaten Poso, H. Makmur Muh. Arief mengatakan, sentuhan yang terus-menerus akan menjadi salah satu poin penting dalam melakukan deradikalisasi.

Menurut dia, banyaknya silaturahmi dan sosialisasi bisa menjadi cara yang baik dalam mencegah timbulnya bibit-bibit terorisme di masyarakat.

Hal ini di sampaikan saat membuka kegiatan Forum Diskusi Membangun Sinergitas Pelaksanaan Deradikalisasi dan Kontra Radikalisasi Dalam rangka Menciptakan Poso Yang Aman Dan Bebas Dari Ancaman Terorisme yang di laksanakan oleh Densus 88 di Aula Kemenag Poso, Jum’at (18/6/2021).

ia menambahkan, bahwa deradikalisasi bukan sebuah proses yang instan. Banyak faktor yang menentukan keberhasilan dari program ini. Pertama adalah faktor internal, yaitu pribadi masing-masing individu. Kedua adalah faktor eksternal, yaitu lingkungan masyarakat.

"Sentuhan dari masyarakat ini sangat penting. Jangan marginalkan mereka (mantan napiter). Pemerintah daerah pun harus ikut andil ketika para napiter ini sudah kembali ke masyarakat," tegas Makmur.

Pada kesempatan itu, Makmur juga menyampaikan bahwa persoalan mentalitas keagamaan yang ada di Kabupten Poso, khususnya dengan persoalan radikalisme. “

“Jangan kita merasa nyaman di negeri sendiri, atau merasa tidak ada masalah,” tegas Makmur.

Dia berharap kepada penyuluh agama sebagai orang pertama yang berhadapan dengan masyarakat, harus bersinergi dan melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dalam membina dan membangun jiwa dan mental masyarakat.

“Kita sadar bahwa pembangunan fisik harus di bangun, akan tetapi pembangunan jiwa dan mental jauh lebih penting saat ini,” ucapnya.

Makmur mengajak kepada penyuluh agama, Kementerian Agama, TNI / POLRI dan Pemerintah Daerah bersatu dan bersinergi untuk menangkal faham radikalisme yang semakin marak di Kabupaten Poso.

“Marilah kita berprinsip seperti sapu lidi, satu kalau dijadikan satu ikat besar, Insya Allah akan kuat,” ujarnya.

Sebelum menutup sambutannya, Makmur mengutip satu kata bijak dan berharap bisa kita tanamkan dalam benak kita, “Ternyata dalam hidup yang di nilai bukan sekedar keberhasilanmu untuk meraih sesuatu, tapi yang bernilai itu saat kamu bisa memberikan manfaat bagi semua orang.”(Habib Syaed Sagaf Aljufri).

Sementara Ketua Tim Forum Diskusi Densus 88 menyampaikan perasaan yang sangat bahagia berada di tengah-tengah para Kepala KUA dan penyuluh agama Islam Kemenag Kabupaten Poso yang telah sudi dan mau memenuhi undangan kami untuk.

Kami berharap dengan adanya forum diskusi ini, kita saling shering, paling tidak ada timbal balik atau masukkan bagi kami terkait permasalahan keamanan atau penanganan masalah faham radikal yang marak terjadi di Kabupaten Poso saat ini.

Lebih lanjut Dia mengatakan bahwa penguatan peran dari aparat lokal, stacholder lokal, maupun dari keterlibatan masyarakat poso dalam menangani masalah faham radikal dan terorisme.

“Dengan adanya forum diskusi ini marilah kita bersinergi untuk mencari solusi bagaimana cara menangkal faham-faham radikalisme dan terorisme sehingga Kabupaten Poso kedepan bisa Aman, Damai dan Sejahtera sesuai dengan Visi dan Misi Pemerintah Daerah,” Ucapnya.

Diakhir kegiatan, seluruh yang hadir menyatakan pernyataan sikap “Melalui Sinergitas, Bersama Kita Melawan Radikalisme Dan Terorisme Demi Terwujudnya Poso Yang Aman dan Menuju Masa Depan Yang Lebih Baik.”

Kegiatan forum diskusi ini di hadiri oleh Kakan Kemenag Poso, Tim Diskusi dari Densus 88, Kepala KUA Se-Kabupaten Poso, dan Para Penyuluh Agama Islam PNS dan Non PNS Se-Kabupaten Poso.



 

 

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex