
Lepas Jenazah Almarhum Abd Manan, Kasub Bag Tata Usaha Mohon Keikhlasan Maaf dan Tulus

Ket:
Ampana (Kemenag_Sulteng) – Keluarga besar Kementerian Agama Tojo Una Una Jumat, 01/09/2023 pukul 16:00 WITA melaksanakan kegiatan pelepasan jenazah salah satu ASN Kementerian Agama Tojo Una Una Alm. Abd Manan penghulu pada KUA Kecamatan Tojo Barat Kab. Tojo Una Una.
Jenazah Alm. Abd Manan di kebumikan di kampung kelahirannya di desa Ujung Tibu Kec. Tojo Barat Jumat, 01/09/2023 usai Shalat Ashar, prosesi pelepasan jenazah dilaksanakan di kediaman Almarhum di di desa Ujung Tibu Kec. Tojo Barat Jumat Sore oleh keluarga besar kantor kementerian agama Tojo Una Una yang diwakili oleh Kasub Bag. Tata Usaha Drs. H. Rdiwan Lawenga dan Pemerintah Daerah Kec. Tojo Barat yang di lepas oleh Camat Tojo Barat Ruslan Siparante
Kakan Kemenag Kota Tojo Una Una diwakili Oleh Kasub Bag Tata Usaha H. Ridwan L. Lawenga saat melepaskan jenazah Alm. Abd Manan mengatakan bahwa peristiwa ini merupakan pelajaran yang berharga untuk kita semua, semua pasti akan melalui perihal yang di lalui Almarhum.
Rdiwan dalam kesempatan tersebut berharap kepada seluruh rekan-rekan ASN Kementerian Agama Kota Tojo Una Una memaafkan atas salah dan hilaf baik sengaja maupun tidak sengaja yang pernah terjadi “ Saya menjadi saksi, selama saya berinteraksi Alm. Abd Manan adalah orang yang sangat sabar pendiam dan kuat berusaha” sebut Ridwan
Kematian adalah hal yang sangat luar biasa sebab tidak yang tahu kapan kematian akan terjadi, seiring dengan pergerakan manusia yang begitu cepat kematian juga terjadi begitu cepat tanpa kita sadari. Ridwan berharap peristiwa ini di jadikan sebagai pelajaran bagi kita semua
Diakhir prosesi Pelepasan Jenazah Alm.Abd Manan, mengajak seluruh Keluarga istri dan anak-anak Almarhum agar betul-betul ikhlas melepaskan kepergian Almarhum “ Kita semua mencintai Almarhum, namun Allah SWT lebih mencintai beliau “ jelas Ridwan.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H