Plt Kakan Kemenag Poso, DR. H. Nasruddin L. Midu Membuka Kegiatan KSM Tingk. Provinsi Sulteng ZonaII
Poso (Humas Kemenag) – Kantor Kementerian Agama Kab. Poso melaksanakan kegiatan Kompetensi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Zona II Tahun 2019 dengan tema “ Integrasi Sains Dan Islam Menuju Madrasah Hebat dan Bermartabat”. Kegiatan yang di ikuti oleh 4 kabupaten, yaitu Kabupten Poso, Tojo Una-una, Morowali dan Morowali Utara ini di buka langsung oleh Plt Kakan Kemenag Kab. Poso, DR. H. Nasruddin L. Midu, M,Ag yang di laksanakan di Aula MAN 1 Poso, Kamis, (15/08/2019).
Dalam Laporannya, Ketua Panitia DR. Muh. Jamil menjelaskan bahwa tujuan diadakan KSM ini sebagai ajang silaturahmi siswa madrasah dan juga sebagai wahana bagi siswa/ siswi madrasah untuk mengembangkan bakat dan minat, serta menumbuh kembangkan budaya kompetitif yang sehat di kalangan siswa madrasah.
Adapun mata pelajaran yang di lombakan pada KSM kali ini yaitu : Tingkat MI, Mate-matika dan sains IPA terintegrasi, tingkat MTs, Mate-matika, IPA dan IPA terintegrasi, dan untuk tingkat MA, Mate-matika, Biologi, Fisika, Kimia, Ekonomi dan Geografi terintegrasi. Peserta yang mengikuti kegiatan ini dari Kabupaten Poso 33 orang, Touna 32 orang, Morowali 11 orang dan Morowali Utara 27 orang, total peserta berjumlah 103 orang, lanjut DR. Muh. Jamil.
Dalam sambutannya, Plt Kakan Kemenag Kab. Poso, DR. H. Nasruddin L. Midu, M.Ag, mengatakan bahwa Kompetensi Sains Madrasah
( KSM ) ini adalah ajang untuk menguji siswa – siswi kita, sekaligus menguji gurunya apakah sudah berhasil mentransfer ilmunya kepada para siswa, sehingga siswa mampu tampil menjadi yang terbaik.
“ Semoga semua siswa yang menjadi peserta kompetisi ini dapat fokus dalam mengisi soal ujian, dan pelaksanaan KSM dapat berjalan tertib dan lancar”, ujarnya.
Sebelum menutup sambutannya, DR. H. Nasruddin L. Midu mengharapkan agar banyak dari siswa – siswi yang tergabung pada Zona II berhasil lolos ke Tingkat Nasional dan mampu bersaing dan mengharumkan nama Provinsi Sulawesi Tengah di Tingkat Nasional.
Kegiatan pembukaan KSM Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Zona II ini di hadiri oleh Kakan Kemenag Morowali,DR. Ahmad Alhasni, Kakan Kemenag Morowali Utara, Dra. Hj. Marwia. Kasubag TU Kemenag Poso, Hj. Sitti Nurna’imah,Kasi Pendis Poso, Azhar, S.Ag. Kasi PHU Poso, Purnawarman Loi, S.Ag, Penyenggara Syariah, Dra. Hj. Megawati, Camat Poso Pesisir, Danramil Poso Pesisir, dan ASN Kemenag Poso, serta tamu undangan lainnya.
Setelah acara pembukaan selesai, untuk mengisi kekosongan sembari menunggu siswa-siswa yang berlomba selesai, maka dilanjutkan dengan acara NGOPI ( Ngobrol Pendidikan Islam ). Pada acara ngopi tersebut yang menjadi narasumber adalah Plt. Kakan Kemenag Poso, DR. H. Nasruddin L. Midu, Kakan Kemenag Morowali, DR. Ahmad Alhasni, Kakan kemenag Morowali Utara, Dra. Hj. Marwia, serta Kasi Kurikulum Kemenag Sulawesi Tengah, DR. Muh. Jamil.
Dalam acara Ngopi tersebut membahas tentang permasalahan yang di hadapi oleh madrasah termasuk upaya peningkatan sumber daya guru dalam rangka untuk meningkatkan siswa yang berprestasi pada ajang KSM, dan juga membahas sarana prasarana sebagai media pembelajaran yang baik terutama terkait dengan sarana CBT serta anggaran yang sangat minim.
Melalui Kepala Seksi Kurikulum Bidang Penmad Kanwil Kemenag Prov. Sulteng, peserta ngopi menyampaikan rekomendasi kepada Kakanwil Kemenag Prov. Sulteng Cq bagian perencanaan Bidang Pendidikan Madrasah agar mengupayakan perencanaan anggaran yang berbasis program dalam rangka peningkatan sumber daya guru maupun siswa – siswi keluaran madrasah agar dapat terwujud madrasah hebat dan bermartabat.
Acara Ngopi ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan di wilayah Zona II dan bulan september 2019 akan dilaksanakan di Kabupaten Morowali sesuai permintaan Kakan Kemenag Kab. Morowali, DR. H. Ahmad Alhasni.
Terima kasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah mensukseskan KSM Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Zona II di Kabupaten Poso.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama