- Kontributor
27 Mei 2023 0:0:0 136

Upacara Kelulusan Siswa Siswi Pasraman, Kakanwil Harapkan Generasi Muda Hindu Miliki Srada dan Bhakti

Ket:


Palu(Kemenag Sulteng),- Kakanwil Kemenag Sulteng di wakili Kepala Bagian Tata Usaha Makmur Muhammad Arief, memberikan sambutan pada kegiatan Samawartana (Upacara Kelulusan) Siswa Siswi Pasraman Formal Utama Widya Pasraman Wira Dharma, yang dilaksanakan di Pura Agung Wana Kertha Jagatnatha Palu, Sabtu (27/5).

Kakanwil dalam sambutannya memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini, karena merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan generasi muda yang memiliki srada dan bahkti serta berakhlak mulia sesuai ajaran agama Hindu.

Dijelaskannya, Pasraman adalah tempat berlangsungnya proses belajar mengajar. Olehnya peran Pemerintah sangatlah besar terutama dalam pembangunan fisik, sarana dan prasarananya. Selain itu,  pendidikan di pasraman menekankan pada disiplin diri, pengembangan budi pekerti dan welas asih.

Olehnya, melalui kesempatan ini Kakanwil meminta kepada Bapak Dirjen Hindu Kemenag agar sekolah Utama Widya Pasraman Wira Dharma Palu ini masih sangat membutuhkan bantuan dalam hal pembangunan gedung maupun pembangunan Asrama sehingga anak-anak kita kedepannya bisa segera pindah ke lokasi sekolah dan tidak lagi menumpang di lokasi ini.

Samawartana dalam ajaran Hindu, lanjut Kakanwil dapat diartikan sebagai upacara mengakhiri masa studi atau dapat dikatakan sebagai upacara kelulusan atau wisuda bagi siswa yang telah menyelesaikan studi, merupakan titik puncak dimana para siswa siswi telah berhasil melewati banyak tantangan dan perjuangan dalam masa menuntut ilmu di sekolah Utama Widya Pasraman Wira Dharma ini.

Olehnya keberhasilan kalian ini tidak terlepas dari guru guru pasraman yang merupakan pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik. 

"Kami selaku pemerintah mengharapkan bahwa alumni siswa siswi pada pasraman ini dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu di bangku kuliah pada Perguruan Tinggi, dimanapun kalian berada harus selalu menjaga nama baik diri sendiri, keluarga dan almamaternya sehingga ke depan menjadi generasi penerus yang berguna bagi nusa dan bangsa," pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan Dirjen Bimas Hindu Kemenag RI, Prof. Dr. Drs. I Nengah Duija, M.Si, Kepala Dinas Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua Yayasan Dharma Kerthi Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua Wanita Hindu Dharma Indonesia Prov. Sulawesi Tengah, Ketua Organisasi Keagamaan Hindu Tingkat Prov Sulawesi Tengah, Kepala Utama Widya Pasraman Wira Dharma Kota Palu, Ketua PHDI Kota Palu, Ketua Pengurus Pura Agung Wanakertha Jagatnatha Palu, Bapak ibu guru Pengelola Pasraman Formal Utama Widya Pasraman Wira Dharma Palu dan Siswa-Siswi Pasraman.

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex