
Kanwil Kemenag Sulteng Serahkan Bantuan Kendaraan Operasional Untuk Kemenag Tolitoli

Ket:
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah Lutfi Yunus, menyerahkan bantuan kendaraan operasional yaitu satu unit motor honda vario dan peremajaan perangkat Siskohat, Selasa (22/12/20).
Bantuan satu unit motor tersebut diterima langsung Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis yang bertempat disuwot Pollimpungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli.
Usai penyerahan bantuan tersebut  dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima antara Kabid PHU Kanwil Kemenag Sulteng dengan Kakankemenag Tolitoli.
Selanjutnya kendaraan operasional tersebut akan diserahkan lagi Kepada Seksi PHU Kantor Kemenag Tolitoli.
Selain menyerahkan bantuan untuk Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli, Kabid PHU Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah juga menyerahkan bantuan satu unit motor untuk Kabupaten Buol yang diterima oleh Pelaksana Pada Seksi PHU Kantor Kemenag Kabupaten Buol.
Penyerahan bantuan tersebut disaksikan oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha Salam P. Daimarinu, Kepala Seksi PHU Ulfa Yunus dan Pelaksana PHU Kantor Kemenag Tolitoli.
(Suherman)
- 1 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 2 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 3 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 4 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 5 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya