Siswa MAN Tolitoli Raih Prestasi di Ajang KSM Tingkat Satuan Pendidikan
(MAN Tolitoli),-Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tolitoli Ayub S. Baoty, memberikan apresiasi atas prestasi para siswa siswinya yang telah berhasil meraih prestasi di ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat satuan pendidikan di kabupaten tolitoli tahun 2020.
Atas prestasi tersebut, Kepala MAN Tolitoli memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi dan kebanggaan atas keberhasilan siswanya dalam KSM, bertempat di ruang kerjanya, Rabu (4/11/2020).
Menurut Ayub, apapun prestasi yang diraih, tentu bukan hal yang mudah, sehingga selaku Kepala Madrasah berharap keberhasilan siswanya pada KSM tahun ini, dapat menjadi motivasi bagi siswa madrasah untuk terus belajar dan belajar, ujar Ayub.
Sementara itu Kepala Tata Usaha Djuliaty Sultani, menyampaikan terimakasih dan bangga kepada siswa yang telah mengharumkan MAN Tolitoli, ini semua merupakan usaha, kerja keras dan kerja sama oleh guru pembimbing.
Adapun siswa MAN Tolitoli yang meraih prestasi di ajang KSM tingkat satuan pendidikan yakni untuk Bidang Studi Matematika Moh. Hilmi Naufal terbaik I, Muh Haikal terbaik II dan Rahmat Ramadhan terbaik III.
Selanjutnya Bidang Studi Fisika yaitu Dela Sapareng terbaik I, Sri Darmatasya terbaik II, dan Fathir terbaik III.
Untuk Bidang Studi Kimia yaitu Nurul Izza Amalia terbaik I, Moh Yusril Prayoga terbaik II, dan Anggi Nur Afni terbaik III.
Kemudian Bidang Studi Biologi yaitu Riskia Almutaharah terbaik I, Artika terbaik II, Rizka Khairia terbaik III. Bidang Studi Geografi yaitu Hamda Syahida terbaik I, Magfira terbaik II, dan Dewi Rahayu terbaik III. Dan untuk Bidang Studi Ekonomi yaitu Anggi Azzahra terbaik I.
- 1 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pengadaan PPPK bagi Eks Tenaga Honorer Kategori II & Tenaga Non ASN yang Terdaftar dalam Pangkalan Data BKN Kemenag RI TA 2024
- 2 Keputusan Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024
- 3 Logo Hari Guru 2024
- 4 Pengumuman Seleksi dan Persyaratan PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi Tahun 1446 H/2025 M
- 5 Perpres No 152 Tahun 2024 tentang Kementerian Agama