
Ujian Dinas dan UPKP Zona IV Kabupaten Tolitoli, Buol Berjalan Baik dan Lancar

Ket:
Tolitoli (Kemenag Sulteng) – Dihari terakhir pelaksanan ujian dinas dan UPKP, Sebanyak enam Aparatur Sipil Negara (ASN) dizona IV yang terdiri dari Kabupaten Tolitoli dan Kabupaten Buol mengikuti tes wawancara dan karya tulis ilmiah di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli, Kamis (2/9/21)
Menurut bagian kepagawaian Kantor Kemenag Tolitoli Muhammad Yunus mengatakan bahwa tujuan diselenggarakan ujian dinas dan UPKP yakni untuk mengetahui tingkat kemampuan setiap ASN yang akan naik pangkat/golongan yang lebih tinggi yang telah ditentukan oleh peraturan perundang-undangan dan agar seluruh ASN yang telah memenuhi syarat naik pangkat/golongan lebih tinggi dapat mengembangkan diri melalui peningkatan kualitas.
Kegiatan ujian dinas yang biasanya dilaksanakan di Kantor Wilayah, kini dilaksanakan pada satker masing-masing ditingkat Kabupaten/Kota secara online yang dibagi kedalam beberapa zona.
“Untuk Kabupaten Tolitoli ujian tersebut diikuti empat orang ASN, 1 orang mengikuti ujian dinas dan tiga orang mengikuti UPKP sedangkan untuk Kabupaten Buol UPKP di ikuti dua ASN”, ungkap Yunus
Tim penguji Wawancara pada Kegiatan UPKP yaitu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tolitoli Muchlis dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Buol Nurkhairi. Sedangkan tim penguji untuk Karya Tulis Ilmiah yaitu Kasubbag TU Salam P. Daimarinu dan Plt. Kasi Penma Sahar Ibrahim.
Ujian tersebut berlangsung selama empat hari mulai tanggal 30 Agustus sampai dengan 2 September 2021.
- 1 PMA Nomor 11 tahun 2025 tentang Pedoman Perhitungan Kebutuhan Jabatan Fungsional Penyuluh Agama
- 2 PMA No 4 Tahun 2025 tentang Tata Cara Pemberian Tunjangan Profesi Guru Bukan Pegawai Aparatur Sipil Negara Pada Kementerian Agama
- 3 PMA No 16 Tahun 2020 tentang Komite Madrasah
- 4 Pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Dan Perpindahan Dari Jabatan Lain Ke Dalam Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode Juli Tahun 2025
- 5 Jadwal, Naskah Khutbah, dan Doa Wukuf di Arafah 1446 H