
Rusman Langke: Tokoh Agama Berperan Besar Ciptakan Pemilu Damai dan Bermartabat

Ket: Deklarasi Pemilu Damai, Sehat dan Bermartabat
Palu (Kemenag Sulteng) - Kakanwil Kemenag Sulteng, Rusman Langke, menghadiri dan menandatangani Deklarasi Pemilu Damai kerjasama KPU Provinsi Sulawesi Tengah dengan Forum Kerukunan Umat beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Tengah.
Rusman mengatakan bahwa tokoh umat beragama yang tergabung dalam FKUB Provinsi Sulawesi Tengah memegang peranan penting dan strategis dalam menciptakan pemilu damai, dan mendorong tingkat partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2019. Karena tokoh-tokoh umat beragama bersentuhan langsung dengan masyarakat akar rumput.
"Olehnya saya selaku Pembina FKUB mengapresiasi kerjasama antara KPU prov. Sulteng dan FKUB prov. Sulteng untuk menciptakan Pemilu Damai. Semoga kerukunan umat brragama tetap terpelihara sebelum dan sesudah Pemilu 2019."ujarnya. (akbar)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H