
Futsal MAN 2 Kota Palu Sukses Selenggarakan Turnamen Futsal Antar Pelajar Tingkat Provinsi

Ket: Kepala MAN 2 Kota Palu, Muh. Syamsu Nursi apresiasi suksesnya penyelenggaraan Turnamen Futsal Antar Pelajar MANDUA CUP 2.0 Tingkat Provinsi
MAN 2 Kota Palu (Kemenag Sulteng) – Kelompok Ekstrakurikuler Futsal Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Palu sukses menggelar turnamen futsal antar pelajar MANDUA CUP untuk kedua kalinya. Turnamen ini digelar bagi pelajar tingkat SMA/MA/SMK se-Provinsi Sulawesi Tengah. Kamad MAN 2 Kota Palu, Muh. Syamsu Nursi memberikan apresiasi kepada tim Ekskul Futsal atas kesuksesan pelaksanaan ini di awal Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023 pada Rabu (04/01).
Free kick Kepala MAN 2 Kota Palu, Muh. Syamsu Nursi menandai pembukaan gelaran ini secara resmi di stadion futsal Gelora Bumi Kaktus (GBK), Talise, pada Senin (05/12) silam. Turnamen tahun ini secara antusias diikuti oleh 18 sekolah SMA/SMK sederajat dari Kabupaten/Kota se-Sulawesi Tengah dengan jumlah 45 tim secara keseluruhan.
Turnamen ini memperebutkan Piala Bergilir Mandua Cup. Total bonus bagi pemenang juga nampaknya menjadi daya tarik dan menambah antusiasme peserta. Turnamen MANDUA CUP 2.0 pada tahun ini menyediakan total bonus sejumlah 20 juta rupiah. Sedang kategori gelar yang diperebutkan antara lain Juara I, II, III, dan IV, Top Scorer, Best Player, Best Goal Keeper, dan Best Supporter.
Turnamen berlangsung selama 12 hari hingga 16 Desember 2022. Andri Gunawan, Pembina Olahraga MAN 2 Kota Palu menyatakan penyelenggaraan MANDUA CUP yang telah memasuki tahun kedua tetap mempertahankan keseriusan semua pihak dalam penyelenggaraan turnamen ini. Guru yang juga berperan sebagai Wasit Olahraga Renang Nasional ini menyampaikan bahwa tim ekskul futsal MAN 2 Kota Palu berupaya secara maksimal termassuk diantaranya pelibatan wasit-wasit futsal yang kredibel serta berlisensi untuk memimpin di setiap pertandingan.
Selesai dengan sukses, Kepala MAN 2 Kota Palu, Muh. Syamsu Nursi menyampaikan apresiasi terhadap kerja keras dan kesungguhan panitia atas terselenggaranya event ini. Syamsu menyampaikan bahwa menyelenggarakan sebuah turnamen olahraga berskala cukup besar memiliki tanggung jawab yang berat dan mengandung resiko. Olehnya, dirinya merasa bangga saat seluruh panitia pelaksana mampu melaksanakan tugas mereka menjaga keamanan dan ketertiban bersama selama turnamen berlangsung.
“Hakikat dari penyelenggaraan kompetisi olahraga adalah membangun kebersamaan, persaudaraan dan persahabatan baik antar sesama peserta maupun para supporter. Dan khusus bagi para panitia pelaksana, event ini hendaknya dapat membangun jiwa sportifitas dan memupuk jiwa yang penuh tanggung jawab. Olehnya, kesuksesan yang dicapai dapat terus ditingkatkan dan menjadi evaluasi bagi perbaikan-perbaikan di masa yang akan datang,” demikian pungkas Syamsu.
Turnamen MANDUA CUP 2.0 Tahun 2022 selesai dengan hasil tim SMANSA A sebagai juara I sekaligus memboyong Piala Bergilir MANDUA CUP untuk kedua kalinya, tim RBA meraih juara II dan tim SMA 6 Palu berada pada posisi Juara III. Untuk raihan gelar dengan kategori Top Scorer, Best Goal Keeper, dan Best Player seluruhnya di raih oleh peserta dari tim SMANSA A.
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H