- Kontributor
19 Mei 2020 0:0:0 487

KKM MIN 1 Palu berbagi Paket Buka Puasa

Ket:


Palu (Kemenag Sulteng)- Kelompok Kepala Madrasah (KKM) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Kota Palu membagikan Paket berbuka puasa kepada 100 kepala keluarga di lokasi Huntara (hunian sementara) Ahad, 17 Mei 2020. 

Penyerahan paket dilakukan Muhammad Sarib selaku Ketua KKM MIN 1 Kota Palu, didampingi pengawas pembina madrasah, Nur Alam. 

“Kami mendukung Penuh dan positif kegiatan ini, semoga apa yang telah disedekahkan bernilai pahala berlipat ganda disisi Allah SWT,” kata Nur Alam.

Para kepala Madrasah swasta yang tergabung dalam KKM MIN 1 Kota Palu juga turut membagikan paket di lima lokasi yakni; huntara Masjid Agung, huntara Lere, huntara Padan jesse, panti asuhan Fastabiqul Khairaat Palu, dan beberapa rumah warga di daerah Silae. 

“Ini merupakan bentuk rasa peduli para kepala Madrasah terhadap kaum dhuafa yang ada di Kota Palu, khususnya para korban gempa, 28 September silam.” ujar Sarib yang juga Kepala MIN 1 Kota Palu.

Sarib  mengucapkan terima kasih kepada para kepala madrasah KKM MIN 1 yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini; Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Muhajirin, Madrasah Ibtidaiyah Al Khairaat (MIA) Pengawu, MIS DDI Ujuna, MIA Perumnas, Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Nunu, MIA Boyaoge, MIA Lere, MIS Darul Iman,  Madarasah Ibtidaiyah Terpadu (MIT) An Nur Buuts, dan MIS Al Huda. (Erni)  

Editor: Lilis

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

Lihat Juga :

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex